Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Film terbaru Marvel Cinematic Universe, Black Panther, masih terus mendominasi box office dunia.
Setelah sekitar 2 pekan setelah perilisannya, sampai Selasa (27/2/2018) pagi WIB, Black Panther telah meraup uang 727 juta dolar AS (12 triliun rupiah).
Film ini menceritakan pahlawan super Black Panther yang merupakan alter ego dari Raja Wakanda, T’Challa.
Wakanda sendiri merupakan negara fiktif buatan Marvel yang ceritanya terletak di Afrika.
Bukan cuma soal uang, popularitas Black Panther juga melanda dunia.
Dari salam Wakanda dengan menyilangkan dua tangan terkepal di depan dada, teriakan pembakar semangat “Wakanda Forever!”, sampai baju koko yang dipakai T’Challa terkenal sampai ke Tanah Air.
Popularitas Black Panther tak ketinggalan menyentuh dunia olahraga.
Michy Batshuayi, striker Borussia Dortmund, menyertakan #SayNoToRacism dan #GoWatchBlackPanther dalam cuitannya di Twitter usai diperlakukan rasis oleh suporter Lazio di Liga Europa.
Gelandang Manchester United, Jesse Lingard, merayakan golnya ke gawang Chelsea di Liga Inggris dengan melakukan salam Wakanda.
Karena dirinya menjadi inspirasi anak-anak, pebasket LeBron James disamakan dengan Black Panther oleh pelatih NBA, Gregg Popovich.
Pebasket Indiana Pacers, Victor Oladipo, mengenakan topeng Black Panther saat berkompetisi di Slam Dunk Contest yang menjadi bagian dari NBA All-Star 2018.
Pada kesempatan itu, Oladipo juga sempat bertemu dua aktor utama film Black Panther, Chadwick Boseman dan Michael B. Jordan.
T’Challa memang keren. Selain kaya-raya dan menjadi pemimpin negara dengan teknologi supermaju, dia juga memiliki aneka kemampuan super berkat meminum ramuan khusus yang dikombinasikan koneksi mistis Raja Wakanda dengan Dewa Macan Kumbang Wakanda, Bast.
(Baca Juga: Terungkap, 2 Pebulu Tangkis Malaysia yang Lakukan Pengaturan Skor)
Semua aspek fisiknya, dari indra, kekuatan, kecepatan, ketangkasan, stamina, daya tahan, refleks, sampai pemulihan diri berada jauh di atas manusia normal.
Kalau dunia Marvel sedang aman-aman saja, dengan kemampuan fisiknya itu, T’Challa bisa saja mewakili Wakanda di Olimpiade musim panas.
Berikut 5 prestasi yang bisa diraih Black Panther jika dia memutuskan tampil di Olimpiade.
1. ATLETIK
Kecepatan lari Black Panther bisa mencapai 60 km/jam. Masih ingat bagaimana dia mampu mengejar motor yang dipacu cepat dalam film Captain America: Civil War?
Top speed sprinter legendaris Olimpiade, Usain Bolt, hanya 44,72 km/jam.
Anggaplah kecepatan lari sprint T’Challa rata-rata 50 km/jam.
Dia bakal menyelesaikan lari 100 meter dalam waktu hanya 7,2 detik.
Bukan hanya meraih medali emas dengan mudah, T’Challa juga akan memecahkan rekor dunia atas nama Usain Bolt (9,58 detik).
Dengan stamina dan kapasitas paru-paru super, Black Panther juga akan menguasai nomor lari jarak menengah maupun jauh.
2. BELA DIRI
T’Challa adalah salah satu petarung tangan kosong maupun dengan senjata terbaik di dunia Marvel.
Di film Captain America: Civil War, dia dengan mudah mengalahkan Winter Soldier dan Hawkeye dalam pertarungan di Bandar Udara Leipzig-Halle.
Black Panther menguasai hampir semua jenis bela diri, bahkan yang belum tercatat di dunia.
Jadi, cabang taekwondo, tinju, judo, gulat, dan anggar di Olimpiade rasanya dengan mudah akan dikuasai oleh T’Challa.
3. ANGKAT BESI
Black Panther sanggup secara konsisten mengangkat beban seberat 360 kg.
Di Olimpiade, T’Challa bakal sukses berat di cabang angkat besi.
Rekor angkatan terberat di Olimpiade tercatat atas nama Lasha Talakhadze, yaitu 473 kg.
Tapi, itu adalah angkatan total dari snatch dan clean & jerk, yang masing-masing angkatan dilakukan dalam waktu singkat.
Black Panther mungkin bisa melakukan angkatan snatch dan clean & jerk masing-masing 360 kg.
Berarti total 720 kg dan rekor Lasha Talakhadze bakal patah.
(Baca juga: 5 Kandidat Pengganti Arsene Wenger di Arsenal, Satu Eks The Gunners)
4. SENAM
Lingkungan Afrika dan latihan keras sejak kecil sebagai pejuang Wakanda membuat T’Challa sangat ahli dalam gerakan-gerakan akrobat.
Keseimbangan, fleksibilitas, dan koordinasi tubuh Sang Raja Wakanda superior dari semua atlet level Olimpiade yang pernah eksis.
Kalau ambil bagian di cabang senam, Black Panther rasanya tidak akan mendapatkan banyak masalah untuk meraih banyak medali emas dari sana.
Dia bahkan bisa saja mengeksekusi gerakan-gerakan sulit yang tak pernah terbayangkan sebelumnya demi mendapatkan poin sempurna dari juri.
5. PANAHAN DAN MENEMBAK
Semua indra T’Challa berada di atas kemampuan manusia normal.
Indra yang supertajam ini akan berguna jika Black Panther memutuskan untuk ikut serta dalam cabang panahan maupun menembak.
Apalagi, secara natural, T”Challa adalah seorang pemburu andal yang mahir menggunakan senjata api atau senjata proyektil lainnya.
Dia bisa mengenai sasaran bergerak dengan tepat, jadi tidak akan ada kesulitan sama sekali saat dia mengincar sasaran yang diam.