Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lepas dari Jerat Narkoba dan Rokok, Ternyata Begini Kaka Menjaga Stamina dan Kondisi Tubuh

By Rara Ayu Sekar Langit - Rabu, 28 Februari 2018 | 12:07 WIB
Kaka Slank (instagram.com/fishgod)

Menggelar konser yang bertajuk, Slank in Love, Kaka dan rekan-rekannya tak lupa untuk mengkampanyekan bahaya narkoba, di Balai Sarbini, Selasa (27/2/2018).

Dilansir BolaSport.com dari tribunnews.com, Kaka ngaku beruntung karena bisa bebas dari narkoba.

"Slank ini termasuk orang-orang yang beruntung diselamatkan Tuhan untuk bebas dari narkoba," kata Kaka.

 

A post shared by Kaka SLANK (@fishgod) on

Kaka juga mengatakan, Slank sekarang tidak hanya bebas dari narkoba namun juga dari rokok.

"Slank bukan cuma bersih dari narkoba, tapi udah enggak merokok semua," ucap Kaka.

(Baca juga: Video - Sundulan Spaso Penyelamat Bali United)

Kaka memutuskan untuk berhenti merokok pada tahun 2015 untuk menjaga kondisi fisik dan stamina.

Namun ternyata, sebelum memutuskan berhenti merokok, Kaka sudah menjaga kondisi fisik dengan berolahraga.

 

A post shared by Kaka SLANK (@fishgod) on

Berdasarkan penelurusan BolaSport.com pada akun instagram pribadi Kaka, vokalis Slank itu beberapa kali mengunggah aktivitasnya saat berolahraga.

Kaka sering mengunggah aktivitas olahraganya sekitar tahun 2013 sampai 2015.