Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alamak! Ternyata Banyak Orang Pergi ke Gym Buat Mencari Jodoh

By Muhammad Shofii - Jumat, 9 Maret 2018 | 13:49 WIB
Ilustrasi bench press ( kompas.com )

Anda yang belum bertemu dengan pasangan hidup, apa yang Anda lakukan untuk menemukannya?

Sudahkah Anda mempertimbangkan untuk mencari jodoh di tempat fitness?

BolaSport.com melansir dari Tribunnews.com, menurut penelitian yang dilakukan oleh Nuffield Health terhadap 2.000 partisipan member gym, ditemukan bahwa hanya 20 persen yang memang memiliki tujuan untuk berolahraga.

Sisanya, sebanyak 80 persen mengaku bahwa mereka bergabung sebagai member gym untuk mencari jodoh.

(Baca juga: Cristiano Ronaldo Unggah Foto Produk, Eh..Malah Bikin Baper Netizen)

Mereka mengaku berharap dapat bertemu seseorang yang aktraktif dan bugar.


Olahraga di gym(Thickstock )

Hasil penelitian juga menyebutkan, jika ternyata 10.5 persen member tempat fitness mengaku telah berhasil mendapatkan pasangan.

Lalu, kebanyakan partisipan juga mengakui bahwa mereka menyimpan perasaan terhadap anggota fitnes lainnya.

Jika diulas dari grup 20 partisipan yang memiliki tujuan bergabung di tempat fitnes untuk kebugaran tubuh, mereka mengaku memiliki kehidupan cinta yang lebih seimbang.

Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda tergiur untuk segera mendaftar di tempat fitness? Siapa tahu, tahun ini adalah tahun keberuntungan Anda bertemu pasangan idaman.