Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Miris, Lechia Gdansk Alami Kekalahan Beruntun Sejak Resmi Perkenalkan Egy Maulana Vikri

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 17 Maret 2018 | 07:06 WIB
Striker Lech Poznan, Christian Gytkjaer, saat dikawal oleh dua pemain Lechia Gdansk dalam pertandingan lanjutan Liga Polandia pekan ke-28 di Stadion Miejski, Poznan, Jumat (16/3/2018) (Instagram.com/ekstraklasa_official)

Klub Polandia, Lechia Gdansk resmi rekrut pesepak bola muda berbakat Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Egy secara resmi diperkenalkan sebagai bagian dari tim sejak Minggu (11/3/2018).

Pesepak bola berusia 17 tahun itu juga sudah mendapatkan nomor punggung 10 sebagai nomornya di tim tersebut.

Namun, meski berhasil merekrut pemuda berbakat asal Indonesia, Lechia Gdansk justru mengalami kekalahan berturut.

(Baca juga : Kalah Lagi, Klub Baru Egy Maulana Vikri Diledek Habis Netizen Indonesia)

Sejak kepindahan Egy ke klub tersebut, Lechia Gdansk sudah mengalami dua kekalahan dari dua pertandingan yang dijalaninya.

Sesaat setelah kepindahan Egy, Lechia Gdansk sudah dibungkam Legia Warszawa di kandang dengan skor 3-1 pada Senin (12/3/2018).

 

A post shared by Lechia Gdańsk (@lechia_gdansk) on

Lalu, tren kekalahan ini berlanjut kala Lechia Gdansk bertandang ke markas Lech Poznan.

Bertanding ke Stadion Mijski Poznan pada Jumat (16/3/2018), Lechia Gdansk kalah dari Lech Poznan dengan skor 3-0.