Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Egy Maulana Vikri dkk, Skuat Timnas U-19 Jepang Gagal Diperkuat Pemain Jebolan La Masia ?

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 25 Maret 2018 | 14:26 WIB
Timnas U-19 Jepang Vs Singapura bermain di Lapangan Penuh Salju, Senin (6/11/2017) (the-afc.com)

Timnas U-19 Jepang akan bertandang ke Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu (25/3/2018).

Menantang Timnas U-19 Indonesia, Jepang justru meninggalkan salah satu penyerang muda terbaiknya, seperti dilansir Bolasport.com dari PSSI.org.

Pasalnya, tak ada nama Takefusa Kubo dalam daftar 23 pemain yang dibawa skuat Timnas U-19 Jepang.

Takefusa adalah pemain muda berusia 16 tahun milik Jepang yang mendapat julukan Messi Jepang karena permainannya.

Tak hanya sebuah julukan, Takefusa rupanya sempat menjalani pendidikan di  akademi yang menjebolkan Lionel Messi, La Masia.

 

A post shared by ゲキサカ (@gekisaka) on

Pesepak bola kelahiran Kanagawa, Jepang itu bergabung di tim akademi La Masia itu pada Agustus tahun 2011 setelah lolos trial.

Takefusa mulai bermain bersama Barca Alevin C (U11) dan menjadi top skorer pada musim 2012/2013 dengan 74 gol pada 30 permainan.

(Baca juga : Klubnya Alami Kekalahan Pahit, Winger Timnas U-19 Indonesia Ini Tetap Pilih Hal Ini Demi Negara)

Usai cemerlang di Barca Alevin C, Takefusa di promosikan ke Barca Infantil A (U14).

Namun, karena klub Catalan itu diketahui melanggar transfer Internasional FIFA untuk anak usia diabwah 18 tahun, Kubo pun gagal memenuhi syarat bermain bersama klub tersebut.