Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bak Sinetron, Mohamed Salah Terpaksa Reuni dengan Masa Lalunya Gara-gara Undian Liga Champions

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 13 April 2018 | 19:51 WIB
Pemain sayap Liverpool FC, Mohamed Salah, merayakan golnya ke gawang Manchester City dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, Inggris pada 10 April 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Bintang Liverpool, Mohamed Salah tampaknya akan melewati laga semifinal Liga Champions dengan nuansa reuni yang kental.

Drawing atau undian Liga Champions musim 2017/2018 telah dilakukan pada Jumat (13/4/2018).

Hasil drawing tersebut menghasilkan dua partai yang menguras emosi.

Bayern Muenchen secara kebetulan kembali berhadapan dengan Real Madrid seolah mengulang sejarah pada Liga Champions pada 2016/2017 lalu.

(Baca juga : Alamak! David Beckham Biarkan Sang Istri Gendong-gendongan dengan Sosok Raksasa Ini)

Sementara itu Liverpool dihadapkan dengan AS Roma.

Uniknya, pertemuan kedua klub ini secara tak langsung memaksa salah satu pemain Liverpool untuk reuni dengan mantan klubnya lebih cepat.

Mohamed Salah yang sebelumnya membela AS Roma pada 2016/2017 itu ditransfer ke Liverpool pada Juli 2017 lalu.

Belum genap setahun, Salah kini kembali reuni sebagai rival mantan klubnya tersebut di semifinal Liga Champions 2017/2018.