Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Punya Umur Panjang? Lakukan 5 Kebiasaan Sehat Ini

By Katarina Erlita Candrasari - Sabtu, 5 Mei 2018 | 12:39 WIB
Mendengarkan music sambil jogging (fitbottomedgirls.com)

Mempunyai hidup sehat dan umur panjang memang impian setiap orang.

Dengan mengikuti kebiasaan sehat, impian untuk punya umur panjang bukanlah sesuatu yang mustahil untuk dimiliki.

Dilansir dari BolaSport.com dari Kompas.com, kelima kebiasaan baik ini mampu memperpanjang umur hidup hingga lebih dari 10 tahun.

Bukan tanpa dasar, teori itu dilansir sebagai hasil penelitian dalam the American Heart Association journal.

Kelima hal baik dalam hidup tersebut adalah:

1. Menyantap makanan sehat
2. Berolahraga teratur
3. Menjaga berat badan ideal
4. Tidak merokok
5. Mengurangi konsumsi alkohol

Peneliti di Harvard University menganalisa data yang terkait dengan informasi soal diet, gaya hidup, dan rekam medis lebih dari 120.000 responden.


Makanan sehat yang dimakan atlet(pinterest.com)

Mereka menemukan, lelaki dan perempuan yang mengikuti cara hidup dengan lima kebiasaan baik tersebut.

Lalu, 82 persen memiliki umur lebih panjang, karena bebas dari penyakit kardiovaskular.