Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Radja Nainggolan Pensiun dari Timnas Belgia, Netizen: Otw Naturalisasi!

By Eko Isdiyanto - Selasa, 22 Mei 2018 | 14:55 WIB
Gelandang AS Roma, Radja Nainggolan, mengejar bola pada pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions melawan FC Barcelona di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Rabu (11/4/2018) dini hari WIB. (ISABELLA BONOTTO/AFP)

Radja Nainggolan merasa sakit hati dan mengumumkan untuk pensiun dari timnas Belgia akibat tidak masuk dalam skuat Roberto Martinez untuk Piala Dunia 2018 di Rusia.

Timnas Belgia telah merilis daftar 23 pemain untuk berlaga pada Piala Dunia 2018 di Rusia.

Dalam daftar tersebut pemain Belgia berdarah Indonesia, Radja Nainggolan, tidak disertakan oleh sang pelatih.

Keputusan Roberto Martinez itu sontak membuat Radja Nainggolan sakit hati hingga mengumumkan untuk pensiun dini dari timnas Belgia.

Hal itu disampaikan Nainggolan melalui unggahan pada akun Instagram pribadi.

(Baca Juga: Pulang Kampung, Gabriel Jesus Kunjungi Lukisan Mural Bergambar Wajahnya)

Tidak menyampingkan perasaan dari sang pemain, penggemar Radja Nainggolan di Indonesia justru memberikan penawaran spesial bagi sang pemain.

Unggahan itu sontak mendapat tanggapan dari netizen yang menginginkan Radja Nainggolan bermain untuk Indonesia.

Ajakan netizen ini tidak lepas dari sosok Nainggolan yang mempunyai darah asli Indonesia dari sang ayah, Marianus Nainggolan.

Berikut beberapa ajakan yang dilontarkan netizen untuk Radja Nainggolan agar menjadi warga Indonesia.

@ratnasariof:"Maen buat Indonesia sini aja bang, ntar AFF."

@ricky_nur_ardiansyah:"Come to Indonesia."

@abang_nodi:"Come to Indonesia Brother!."

@mtaqiyuddin:"Otw Naturalisasi."

@indra_tfk10:"Back to Indonesia."

(Baca Juga: Coret Radja Nainggolan, Deretan Meme Pelatih Timnas Belgia Bertebaran)

@ungguldjati:"Kembali ke Indonesia saja bro."

@agusalfianto:"Its time to play with Indonesia."

@mahdialkaff46:"Nainggolan for Indonesia."

@oddoharyadi:"Abang Nainggolan ke timnas Indonesia aja, entar mainnya bareng Riko Simanjuntak, pasti tokcer dah timnas Indonesia."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P