Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi baru saja mengungkapkan kesedihan yang mendalam melalui media sosial.
Pebalap berkebangsaan Italia, Valentino Rossi mengenang kepergian Nicky Haden yang sudah pergi setahun lamanya.
Nicky Hayden dan Valentino Rossi merupakan dua pebalap yang pernah bersaing kuat pada masanya.
The Kentucky Kid, julukan Nicky Hayden muncul di MotoGP sebagai pemutus kejayaan Valentino Rossi yang telah mengantongi lima gelar juara.
(Baca juga: Insiden Valentino Rossi dan Marc Marquez Diwarnai dengan Hujatan Netizen)
Meski gelarnya berhasil dihentikan oleh Nikcy Hayden, Valentino Rossi menunjukkan bahwa dirinya merupakan pebalap yang profesional dengan mengenang kepergiaan lawannya.
Momen tersebut diungkapkan The Doctor melalui akun media sosial Instagram pada Selasa (22/5/2018), tepat setahun kepergian Nicky Hayden.
"Sudah satu tahun tanpa Nicky. Kami sangat merindukanmu," tulis Rossi dalam unggahannya.
Nicky Hayden, meninggal dunia dengan usia 35 tahun pada Senin (22/5/2017) atau lima hari setelah dirinya terlibat kecelakaan berat.
Hal itu dipicu oleh kecelakaan yang melibatkan Hayden di sebelah selatan daerah Rimini, Italia.
Sang juara dunia Moto GP 2006 ditabrak mobil saat berlatih sepeda di Riccione-Tavoleto, sebelah selatan daerah Rimini, Italia, Rabu (17/5/2017) sore waktu setempat.
(Baca juga: 5 Potret Mantan Kekasih Valentino Rossi Ini Bisa Bikin Kamu Klepek-Klepek!)