Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Bali United, Stefano Lilipaly baru-baru ini memberikan selamat pada rekan sesama pesepak bola, Victor Igbonefo.
Meski membela klub berbeda dan sering bertemu sebagai rival, Lilipaly rupanya tak sungkan menunjukkan perhatiannya pada Igbonefo.
Gelandang berusia 28 tahun itu secara terang-terangan mengucapkan selamat pada Igbonefo yang terpilih menjadi bagian dari Timnas U-23 Indonesia.
"Senang melihatmu kembali saudara besar! Semoga berhasil sampai akhir musim, dan sukses dengan Timnas Indonesia, kamu pantas untuk itu," tulis Lilipaly.
(Baca juga : Kebobolan 2 Kali di Comeback Perdana, Kiper Timnas U-19 Indonesia Ini Tetap Bikin Netizen Bahagia, Kok Bisa?)
Igbonefo memang menjadi satu dari 3 pemain senior yang dipanggil Luis Milla untuk keperluan Laga uji coba Timnas U-23 Indonesia melawan timnas U-23 Thailand.
Sekilas, mungkin ucapan Lilipaly ini terlihat biasa-biasa saja.
Namun, di akhir caption-nya, Lilipaly menambahkan sebuah kalimat klarifikasi yang cukup menyindir.
Di akhir unggahannya itu, Lilipaly kembali mengungkit golnya yang dianggap offside saat mengahadapi Persib Bandung, Minggu (27/5/2018).
Dengan gambar emoticon berteriak Lilpaly menyatakan dengan jelas dan memberikan bukti jika golnya tak offside kala itu si slide kedua dan ketiga unggahannya tersebut.
"Tapi gol (saat itu) tidaklah off side, itu pasti, haha," tulis Lilipaly.