Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kabar tentang mundurnya Zinedine Zidane dari kursi kepelatihan Real Madrid ternyata mengundang berbagai reaksi dari publik tak terkecuali petenis ternama asal Spanyol, Rafael Nadal.
Zinedine Zidane secara mengejutkan resmi mengumumkan dirinya mundur dari jabatannya sebagai pelatih Real Madrid.
Keputusan tersebut diumumkan Zinedine Zidane di Santiago Bernabeu pada Kamis (31/5/2018) waktu setempat.
Maklum jika publik merasa kaget dengan keputusan tersebut lantaran pelatih asal Prancis itu terhitung sukses kala membesut Cristiano Ronaldo dkk selama sekitar dua setengah musim.
(Baca juga: Begini Tampilan Sangar Sneakers Hasil Kolaborasi Selena Gomez dan Puma)
Kabar kepergian Zidane dari skuat El Real ternyata mengundang reaksi dari salah satu petenis ternama dunia, Rafael Nadal.
Rafael Nadal mengaku dirinya sangat terkejut dan sedih dengan keputusan Zidane meninggalkan Los Blancos.
"Tentu saja (keputusan Zidane) mengejutkan semua orang, bukan? Tetapi Zidane adalah orang yang hebat," ujar Nadal.
Petenis asal Spanyol tersebut mengungkapkan bahwa Zinedine Zidane merupakan sosok pelatih yang hebat.
"Pertama, karena dia pelatih hebat dan dia meraih kesuksesan dengan tim," imbuh Nadal.
(Baca juga: Pasca Meraih Gelar Juara, Lucas Vazquez Kembali Berbahagia dengan Kehadiran Sosok Malaikat Kecil Ini)
"Kedua, dia orang yang baik dan rendah hati. Zidane mencontohkan bagaimana seseorang dengan banyak keberhasilan harus bersikap normal pada setiap harinya, tanpa mengeluh tentang banyak hal," kata Rafael Nadal.
Menurut Nadal, dirinya tidak pernah mengatakan hal negatif tentang pemainnya, klub, orang lain, bahkan wasit.
Selain itu, salah satu hal yang mebuat Rafael Nadal terkejut dengan kepergian Zidane adalah pelatih itu selalu tampil ceria dan murah senyum.
"Dia selalu terlihat baik-baik saja dan tersenyum pada konferensi pers, bahkan ketika keadaan tidak berjalan baik di tahun ini," ujarnya.
(Baca juga: Hobi Nge-gym? Sepatu Khusus Kolaborasi The Rock dan Under Armour Ini Wajib Kamu Miliki)
Rafael Nadal juga berharap suatu hari Zinedine Zidane kembali lagi ke Madrid.
"Saya hanya bisa mengucapkan terima kasih untuk semua hal yang dia lakukan untuk Madrid. Saya berharap ia akan kembali," paparnya.
"Sebagai atlet, saya hanya bisa mengucapkan terima kasih untuk contoh tepat yang dia berikan kepada orang-orang lain." pungkasnya.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on