Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Thomas Mueller dkk mendapat kesempatan bermain blind football di kamp pelatihan timnas Jerman.
Menjelang bergulirnya Piala Dunia 2018 di Rusia, timnas Jerman berkesempatan mencoba bermain blind football di kamp pelatihan.
Bersama dengan beberapa pemain blind football timnas Jerman, Thomas Mueller dan beberapa rekannya berpartisipasi dalam acara tersebut.
Blind football merupakan sepak bola khusus bagi orang yang tidak dapat melihat atau buta.
Meeting with blind footballers from the German national team #esmuellert #dfb #inklusion
A post shared by Thomas Müller (@esmuellert) on
Tidak jauh berbeda dengan pemainan sepak bola pada umumnya.
Namun, Thomas Mueller harus menggunakan penutup mata saat ikut bermain.
(Baca Juga: Yabes Roni Ungkap Sosok Pemain Idolanya saat Timnas U-23 Indonesia Melakukan Uji Coba Internasional)
Penutup mata dimaksudkan agar dia benar-benar merasakan menjadi orang tunanetra atau buta.
Hal itu juga membuat dia dapat merasakan bermain sepak bola dengan kondisi tidak dapat melihat.
Gestern hatten wir ein spannendes Treffen mit zwei Spielern der deutschen Blinden-Nationalmannschaft
A post shared by Thomas Müller (@esmuellert) on
Mueller tampak antusias dan menikmati latihan bersama dengan pemain blind football timnas Jerman.