Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hanya 3 Klub yang Bikin Steven Gerrard Mau Pergi dari Rangers, Salah Satunya Manchester United

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 5 Agustus 2018 | 18:24 WIB
Steven Gerrard disambut ribuan suporter saat diperkenalkan sebagai pelatih Rangers FC di Stadion Ibrox, Glasgow, 4 Mei 2018. ( ANDY BUCHANAN / AFP )

Eks asisten manajer Liverpool, Alex Miller, mengatakan bahwa manajer Rangers FC, Steven Gerrard, hanya akan meninggalkan tim jika mendapat tawaran dari klub-klub raksasa seperti Manchester United.

Alex Miller tidak melihat keinginan Steven Gerrard untuk meninggalkan Rangers FC dalam waktu dekat.

Miller yang menjabat sebagai asisten manajer saat Gerrard menjadi kapten Liverpool, menilai hanya tawaran dar klub-klub besar yang bakal diterima sang manajer.

"Rangers akan meningkatkan tantangan bagi Celtic," katanya kepada BBC yang dinukil BolaSport.com.

"Dan jika Anda berhasil menyelesaikan pekerjaan di Rangers, mengapa Anda pergi? Itu harus menjadi Liverpool, Manchester United, atau Arsenal," ucap Miller.

Miller juga memuji kinerja dan karakter Gerrard saat mmenjadi kapten Liverpool.

"Dia kapten tapi dia bukan seorang yang suka berteriak," kata Miller.

"Dia sangat teliti dan para pemain bisa melihat betapa kerasnya dia bekerja dan mengikuti teladannya," ucapnya lagi.

Gerrard akan menjalani partai debut di Liga Skotlandia melawan Aberdeen di Pittodrie Stadium, Aberdeen, Minggu (5/8/2018).

Sebelumnya, Gerrard berhasil membawa Rangers lolos dari babak kualifikasi kedua Liga Europa 2018-2019.

(Baca Juga: Ada Niat Buruk Manchester United di Balik Transfer Bek Senilai Rp 1,2 Trliun)