Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mengenal Callum Hudson-Odoi, Pemain 17 Tahun Pilihan Maurizio Sarri

By Firzie A. Idris - Minggu, 5 Agustus 2018 | 20:32 WIB
Penyerang Chelsea, Callum Hudson-Odoi, beraksi pada laga International Champions Cup 2018 melawan Arsenal di Aviva Stadium, Dublin, pada 1 Agustus 2018. (PAUL FAITH/AFP)

Pelatih baru Chelsea, Maurizio Sarri, menurunkan Callum Hudson-Odoi sebagai starter di laga Community Shield kontra Manchester City pada Minggu (5/8/2018).

Chelsea masih tanpa sekelompok pemain mereka yang turun di Piala Dunia 2018.

Eden Hazard, Thibaut Courtois, Olivier Giroud, dan N'Golo Kante adalah beberapa pemain yang masih tak akan memperkuat The Blues.

Salah satu pemain yang mendapat kesempatan turun kontra Manchester City adalah Callum Hudson-Odoi (17).

Penyerang sayap ini sebenarnya sudah tampil dua kali di Liga Inggris musim lalu, yakni pada laga kontra Bournemouth pada Januari 2018 (tampil 25 menit) dan Tottenham pada April 2018 (tampil 2 menit).

(Baca Juga: Pilih Bayern Muenchen, Leon Goretzka Pede Tolak Barcelona)

Namun, ia merebut hati pelatih anyar Maurizio Sarri kala tampil memesona sepanjang pramusim.

Permainannya tajam, terutama kala memotong ke dalam dari posisi melebar. Ia biasa bermain di seisi kiri penyerangan dan suka membawa bola melewati pemain lawan.

"Ia masih sangat muda, tetapi akan tetap bersama kami sepanjang musim," ujar Maurizio Sarri seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Mirror.

"Kita harus menunggu, tetapi di masa depan ia akan menjadi pemain yang sangat sangat kuat," ujarnya lagi.