Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rumor yang mengaitkan kepergian Paul Pogba ke FC Barcelona, dibantah dengan pernyataan pelatih Manchester United, Jose Mourinho, yang menilai sang gelandang bahagia kembali ke tim.
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menegaskan bahwa gelandangnya, Paul Pogba, senang untuk kembali ke skuat Setan Merah pasca-libur kompetisi.
FC Barcelona dilaporkan tengah meminati talenta Paul Pogba untuk didatangkan pada bursa transfer awal musim ini.
Mengingat, batas penjualan pemain dari klub Liga Inggris masih akan berlangsung hingga 31 Agustus 2018.
(Baca Juga: Daftar Pembelian Klub Liga Inggris, Fulham Lebih Boros ketimbang Duo Manchester)
Akan tetapi, Mourinho mengonfirmasi bahwa sama sekali tak memiliki niat untuk menjual mantan pemain termahal dunia itu.
"Menurut sudut pandang saya, pada Senin (6/8/2018) lalu saat kembali, ia senang, bangga dan memiliki hasrat untuk bekerja," kata Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari laman Four Four Two.
"Ia bekerja dengan luar biasa pada Senin, Selasa, dan Rabu. Ia adalah salah satu pemain yang harus saya ajak bicara, untuk melihat bagaimana keadaan fisik dan mental yang dirasakan," ucapnya.
(Baca Juga: Daftar Penjualan Klub Liga Inggris, Chelsea-Man City Lepas 10 Pemain)
Pelatih asal Portugal itu menyatakan bahwa ia juga berbicara hal yang sama dengan Ashley Young, Marouane Fellaini, dan Jesse Lingard.
Sebab, mereka semua sesama pemain yang mengikuti Piala Dunia 2018.
Sementara itu, Jose Mourinho juga tak menampik para pemainnya yang mengikuti Piala Dunia 2018, tak bisa seluruhnya diandalkan dalam waktu dekat.
Terutama kala menghadapi Leicester City pada pekan perdana Liga Inggris, Sabtu (11/8/2018) atau Jumat dini hari WIB di Stadion Old Trafford.
(Baca Juga: Bursa Transfer Telah Ditutup, Jose Mourinho Beri Pernyataan)
MANCHESTER UNITED vs LEICESTER CITY Stadion Old Trafford, Manchester Sabtu (11/8/2018) Kick-off 02.00 WIB Live RCTI & beIN Sports 1 Bagaimana prediksi kalian?#MUFC #LCFC #LigaInggris #PremierLeague
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 10, 2018
"Jika mereka merasa dapat membantu kami melawan Leicester City selama 20 menit, 10 menit, atas setengah jam, maka kami sadar tak punya banyak solusi. Oleh karena itu kami akan menghadapinya dengan apa yang kami punya," ujar mantan pelatih Real Madrid.
"Saya melihat kondisi Pogba sangat baik, tetapi kami butuh menilainya saat berlatih di simulasi tim kecil. Dengan begitu, saya mampu melihat apakah secara keseluruhan bisa memberikan kami bantuan," tuturnya menjelaskan.
"Kami harus mencoba dan membuat setiap pemain ada pada bentuk permainan terbaik," katanya lagi.
#POPULER Begini Hasil Akhir Liga Inggris 2018-2019 Versi Super Komputer https://t.co/fN8jQTIvqj
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 9 Agustus 2018
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on