Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manuel Pellegrini Terkesan Anggap Wajar West Ham United Kalah Telak dari Liverpool

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 13 Agustus 2018 | 01:55 WIB
Pelatih West Ham United, Manuel Pellegrini, memberikan arahan kepada pemainnya pada laga pekan pertama Liga Inggris melawan Liverpool di Stadion Anfield, Minggu (12/8/2018). (OLI SCARFF / AFP)

Pelatih West Ham United, Manuel Pellegrini, terkesan menganggap kekalahan yang dialami timnya sebagai sebuah kewajaran karena lawan yang dihadapi merupakan salah satu tim terbaik di Liga Inggris.

West Ham United mengawali musim 2018-2019 Premier League dengan buruk.

Marko Arnautovic dkk mengalami kekalahan tragis 0-4 melawan Liverpool di Stadion Anfield, Minggu (12/8/2018).

Keempat gol kemenangan tim berjulukan The Reds masing-masing diciptakan Mohamed Salah pada menit ke-19, Sadio Mane (45'+2 dan 53'), dan Daniel Sturridge (88').

Kekalahan tersebut membuat Pellegrini menilai masih banyak yang perlu diperbaiki dari timnya.

(Baca Juga: Pep Guardiola Targetkan Ulang Konsistensi Musim Lalu di Liga Inggris)

"Kami perlu berkembang. Kami tidak bermain bagus, tidak menciptakan membuat banyak peluang terlepas dari 15 menit pertama di babak kedua. Jadi, kami harus terus bekerja," kata Pellegrini seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Kami harus bermain lebih baik. Liverpool pantas menang. Namun, ini baru laga pertama dan kami memiliki 9 pemain baru, kami juga melawan salah satu tim jika bukan yang terbaik di liga," ucapnya.

Kekalahan telak tersebut membuat tim berjulukan The Hammers untuk sementara menjadi juru kunci di klasemen pekan pertama Liga Inggris.