Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Mengatakan Dua Tim Raksasa Inggris Ini Tidak Bisa Ikut Liga Champions 2018-2019

By Lola June A Sinaga - Rabu, 18 April 2018 | 18:49 WIB
(DOK UEFA)

Tak terasa, Liga Inggris 2017-2019 sudah memasuki pekan ke-34.

Ini artinya 20 klub Liga Inggris kasta tertinggi menyisakan empat pekan lagi untuk mengakhiri musim 2017-2018, meski ada beberapa yang menyisakan lima laga. 

Manchester City sudah menobatkan diri sebagai juara Liga Inggris 2017-2018.

Sebanyak 87 poin yang berhasil dikumpulkan Manchester City tak terkejar lagi oleh tim lain.

Sekarang yang tersisa adalah pertarungan memperebutkan tiket ke Liga Champions atau setidaknya Liga Europa musim 2018-2019.

Klasemen sementara Liga Inggris menempatkan Manchester City, Manchester United (MU), Liverpool, dan Tottenham Hotspur di zona Liga Champions.

Chelsea yang berada di posisi kelima masuk zona Liga Europa.

Sedangkan Arsenal berada di posisi keenam, yang artinya tidak bisa ikut Liga Champions atau Liga Europa musim depan.

Namun, perbedaan poin antara Chelsea dan Tottenham tidak terlalu jauh.

Itu artinya Chelsea masih punya kesempatan untuk masuk zona Liga Champions dengan berharap Tottenham tampil buruk di laga tersisa.

Suporter Chelsea masih bisa berharap, namun prediksi yang tergolong jitu ini berkata lain.

Menurut situs Prakiraan dan Indeks Kekuatan Sepak Bola atau Soccer Power Index (SPI), Five Thirty Eight, peluang Chelsea bermain di Liga Champions sangatlah kecil.

Manchester United, Liverpool, dan Tottenham Hotspur punya peluang yang sangat tinggi untuk berlaga di Liga Champions 2018-2019, yaitu sebesar 99 persen.

Chelsea hanya memiliki peluang sebesar 1 persen untuk tampil di kompetisi elite antarklub Eropa itu.


Prediksi Five Thirty Eight soal peluang tim Liga Inggris lolos ke Liga Champions 2018/2019.(projects.fivethirtyeight.com)

Jadi, para suporter Chelsea harus siap-siap menahan air mata mengalir di pipi karena klubnya tak merasakan Liga Champions musim depan.

Sedangkan Arsenal tidak punya sepeser pun kesempatan untuk bermain di Liga Champions.

Namun, Arsenal beruntung karena memiliki jalan lain untuk ikut Liga Champions.

Arsenal kini masih berjuang di Liga Europa 2017-2018.

Arsenal masuk ke semifinal dan bertemu dengan Atletico Madrid.

Jika Arsenal bisa tampil sebagai juara Liga Europa, maka tim kota London itu tak perlu bersusah-payah mengejar ketertinggalan di klasemen sementara Liga Inggris.

Menjadi juara di Liga Europa akan membuatnya otomatis masuk Liga Champions musim berikutnya.

Sayangnya, Five Thirty Eight memprediksi Arsenal takkan juara Liga Europa 2017-2018.

Peluang Arsenal lolos ke final terkecil di antara empat semifinalis Liga Europa, yakni 37 persen.

Kans Atletico Madrid masuk ke final paling tinggi, yakni 63 persen, disusul Marseille 53 persen, dan Salzburg 47 persen.

Atletico Madrid juga memegang peluang terbesar juara Liga Europa 2017-2018, yaitu 43 persen.

Peluang Arsenal untuk menjadi juara Liga Europa hanya 20 persen, sama dengan Marseille.

Metodologi

Five Thirty Eight menyusun prediksi berdasarkan empat metrik dari setiap laga untuk mengevaluasi performa tim.

Keempat metrik itu adalah gol yang dicetak, gol yang diatur sedemikian rupa, gol yang diharapkan berdasarkan tembakan, dan gol yang diharapkan dari non-tembakan.

Evaluasi itu dinyatakan sebagai rating ofensif dan defensif untuk setiap tim.

Dari rating itulah Five Thirty Eight mengalkulasi kemungkinan menang, kalah, imbang untuk laga-laga berikutnya dan mensimulasi ribuan kali musim untuk estimasi kans juara setiap tim.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P