Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Romelu Lukaku: Memenangi Piala FA Akan Menyenangkan, tapi...

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Selasa, 24 April 2018 | 03:02 WIB
Striker Manchester United, Romelu Lukaku, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Sevilla dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Maret 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Pemain Manchester United, Romelu Lukaku, mengaku bahwa ada hal penting yang harus diraih timnya di akhir musim kendati mampu memenangi Piala FA.

Manchester United telah memastikan diri sebagai finalis Piala FA usai mengandaskan Tottenham Hotspur di partai semifinal dengan skor 2-1 pada Sabtu, (21/04/2018).

Dua gol kemenangan Man United dilesakkan oleh Alexis Sanchez (24'), Ander Herrera (62'), membalas gol Tottenham miliki Dele Alli yang dicetak pada menit ke-11.

Pada laga final yang dihelat pada Sabtu (19/05/2018) nanti, Manchester United akan menghadapi Chelsea.

Striker Manchester United, Romelu Lukaku, mengaku puas timnya mampu mengandaskan perlawanan Spurs.

(Baca Juga: Ditaksir 2 Klub Besar Eropa, Jan Oblak Memilih Santai)


Striker Manchester United, Romelu Lukaku, melakukan selebrasi seusai mencetak gol kedua timnya saat melawan Leicester City dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion King Power, Leicester, pada 23 Desember 2017. ( ROLAND HARRISON/AFP )

"Kami menang dan akan menghadapi laga final dengan klub bagus seperti Chelsea," ucap Lukaku dikutip BolaSport.com dari laman Football 365.

Pilar timnas Belgia itu mengatakan berhasil mencapai babak final Piala FA adalah hal menakjubkan. Ia mengklaim bahwa hasil tersebut adalah hal yang diinginkan timnya.

Lukaku menilai kepastian melaju ke babak final Piala FA akan membuat timnya mantap menatap empat laga tersisa Liga Inggris.

Pemain 25 tahun itu pun kini mengidamkan memenangi Piala FA, sebagai gelar yang bisa raih timnya musim ini.

"Memenangi Piala FA tentu akan menyenangkan, namun saya tak ingin berangan-angan jauh terhadap hal itu. Kini, kami hanya ingin mengakhiri musim dengan sebaik mungkin," ucap eks pemain Everton itu.

"Kami akan mempersiapkan diri sebaik mungkin pada partai final nanti," ucapnya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P