Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Chelsea, Antonio Conte, menyebut bos Manchester United, Jose Mourinho, tidak lebih baik dari dirinya.
Jose Mourinho masih menjadi pelatih tersukses dalam sejarah Chelsea.
Selain mampu memenangkan tiga gelar Liga Inggris, yaitu edisi 2004-2005, 2005-2006, dan 2014-2015, serta satu titel Piala FA musim 2006/2007.
Dari 100 laga pertama, performa Chelsea di bawah Mourinho juga masih menjadi yang terbaik dengan 72 kemenangan.
Sementara Antonio Conte menjadi pelatih terbaik kedua dengan 65 kemenangan dari 100 laga perdana bersama Chelsea.
(Baca Juga: Rekor-rekor Arsene Wenger yang Nyaris Mustahil untuk Dipecahkan)
100 - This was Antonio Conte’s 100th match in charge of Chelsea in all competitions – only Jose Mourinho (72) has won more of his first 100 games in charge of the Blues than Conte (65). Impressive. pic.twitter.com/RDsPgYZydo
— OptaJoe (@OptaJoe) 19 April 2018
Meksi begitu Conte menilai bahwa ia lebih baik dari Mourinho.
"Aku dapat melakukan yang lebih baik, ini adalah mentalitas saya. Yang pasti ini statistik yang bagus (menang 65 kali)," ujarnya, dinukil BolaSport.com dari laman Skysports.com
Eks pelatih Juventus itu mengatakan, bahwa ada perbedaan yang berarti dari masa Mourinho dengan dirinya.
(Baca juga:Mantan Bek PSG: Brasil Salah Satu Tim Terkuat pada Piala Dunia 2018)
"Mourinho mencetak 72 (kemenangan)? Jangan lupa bahwa 100 laga pertama Mourinho sudah lewat bertahun-tahun lalu. Sekarang tidak mudah untuk mendapatkan hasil serupa di Chelsea," ucap Conte.
"Ini adalah era yang berbeda dalam sejarah klub, ada perbedaan antara sekarang dan kemudian. Saya mempertimbangkan itu," kata pelatih asal Italia itu.
Antonio Conte juga mengigatkan bahwa lebih penting menghadapi masa sekarang ketimbang masa lalu.
Sejarah Hari Ini, Kemenangan Perdana Mourinho Atas Guardiola dan Jalan Menuju Treble Winner https://t.co/0xrsFWowLs
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 21 April 2018
"Namamu adalah Chelsea dan pada masa lalu kamu memenangkan banyak gelar, namun kamu harus lihat apa yang kamu alami saat ini," tutur Conte.
Antonio Conte memberi satu gelar Premier League pada musim pertamanya menukangi Chelsea pada musim 2016-2017.
(Baca juga:Ungkapan Philippe Coutinho Ini Bikin Fans Liverpool Naik Darah)
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on