Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino (45), menilai partai derbi kota London melawan West Ham United lebih dari sekedar pertandingan sepak bola.
Laga tersebut akan berlangsung di London Stadium, Sabtu (23/9/2017) waktu setempat.
Pochettino punya kenangan manis saat melakoni laga derbi pertama sebagai pelatih Tottenham di markas West Ham.
Lewat gol tunggal Eric Dier, Spurs - julukan Tottenham - berhasil menuai kemenangan tipis 1-0 pada Agustus 2014.
"We understand what it means for our fans - we share the same feelings."
Mauricio's West Ham preview - https://t.co/chenO6NM5P #COYS pic.twitter.com/ptuloc4QTP
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) September 22, 2017
Namun, dalam dua kunjungan terakhir Tottenham menuai hasil negatif dengan mengalami dua kekalahan identik 0-1.
"Sungguh ini merupakan laga emosional, Anda bermain demi kebanggaan dan kami mengerti artinya buat fan," ujar Pochettino seperti dilansir Bolasport.com dari situs resmi Tottenham Hotspur.
"Dalam sepak bola Anda bisa menang atau kalah tetapi memberikan kemampuan terbaik merupakan kewajiban saat memainkan laga derbi seperti ini," kata dia.
Inilah Nominasi Pesepak Bola Pria Terbaik FIFA Awards 2017 https://t.co/kzNcAUBAiq via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 22, 2017
Musim ini, belum memperlihatkan konsistensi menuai kemenangan dalam lima laga pertama Premier League dengan catatan dua kemenangan, dua seri, dan satu kali kalah.
The Lilywhites pun berada di posisi kelima klasemen sementara dengan kemasan 8 poin dan terpaut 5 poin dari dua tim Kota Manchester yang berada di puncak klasemen, yakni Manchester City dan Manchester United.