Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juergen Klopp Mengubah Liverpool dengan Menghindari Sifat Suuzan

By Sri Mulyati - Jumat, 4 Mei 2018 | 14:18 WIB
Pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp (tengah), melakukan selebrasi bersama Roberto Firmino dan Danny Ings, seusai laga leg kedua semifinal Liga Champions kontra AS Roma di Stadion Olimpico, Roma, Italia pada 2 Mei 2018. ( PAUL ELLIS/AFP )

Bek tengah Liverpool, Dejan Lovren, mengungkapkan rahasia kesuksesan tim di bawah asuhan Juergen Klopp.

Liverpool memastikan diri melaju ke final Liga Champions musim ini setelah menyingkirkan AS Roma dengan agregat 7-6 di babak semifinal.

Juergen Klopp mencapai final ketiga bersama Liverpool setelah Liga Europa dan Piala Liga Inggris pada 2016.

Menurut Dejan Lovren, Klopp memiliki peran besar hingga Liverpool sampai ke titik ini.

"Klopp mengubah banyak hal di Liverpool, dari pemain hingga mentalitas saat bertanding," kata Lovren seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

(Baca Juga: Anggap Mohamed Salah Biasa Saja, Sergio Ramos Tak Takut Menghadapinya)

Perubahan yang Klopp lakukan tak hanya saat Liverpool berada di puncak seperti saat ini.

Klopp justru menekankan banyak hal penting saat Liverpool tengah terpuruk.

"Bahkan saat kami sedang tak bermain bagus, Klopp selalu bisa mencari sesuatu yang positif," kata Lovren.

"Ia benar-benar tak menebarkan aura negatif dan Klopp pantas membawa Liverpool ke final Liga Champions," tutur Lovren menambahkan.