Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Brighton & Hove Albion berhasil meraih kemenangan atas Newcastle United dengan skor 1-0 pada laga lanjutan Liga Inggris pekan keenam, Minggu (25/9/2017).
Gol tunggal Brighton dicetak oleh pemain asal Israel, Tomer Hemed, pada menit ke-51.
Ini adalah gol kedua Hemed di Liga Inggris musim ini. Seperti sebuah jimat, setiap Hemed mencetak gol di Liga Inggris musim ini, Brighton pun meraih kemenangan.
Sebelumnya, penyerang berusia 30 tahun tersebut ikut menyumbang satu gol kala Brighton menang 3-1 atas West Bromwich Albion pada awal September.
Baca juga: Ini Pemain Indonesia yang Bakal Ikuti Jejak Ezra Walian di Almere City
Tak mengherankan jika dua gol Hemed ia cetak di Stadion Amex (atau sekarang dikenal sebagai Stadion Falmer karena masalah sponsor), markas Brighton, sebab penampilan Hemed di kandang bisa dibilang ciamik.
Catatan Opta yang dilansir BolaSport.com menunjukkan dari 23 kali Hemed tampil sebagai starter di kancah liga jika berlaga di kandang, ia ikut terlibat dalam 20 gol yang dicetak Brighton. Rinciannya yaitu 15 gol dan lima assist.
20 - Tomer Hemed has had a hand in 20 goals in his last 23 league starts at the Amex Stadium for Brighton (15 goals, five assists). Source.
— OptaJoe (@OptaJoe) September 24, 2017
Secara keseluruhan, Hemed mencetak 32 gol dari 79 penampilan bagi Brighton di ajang liga.
Baca juga: Apa Kata Egy Setelah Diincar Persib dan Arema?
Jumlah 30 gol dari 73 penampilan ia catat ketika Brighton masih berlaga di divisi Championship, sejak ia dibeli dari Almeria pada musim panas 2015.