Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Filipina Ini Menyesal Pilih David De Gea dan Mencadangkan Dirinya Sendiri

By Aditya Fahmi Nurwahid - Selasa, 21 Agustus 2018 | 13:58 WIB
Penyerang Chelsea, Loic Remy (kanan), menjebol gawang Walsall yang dikawal Neil Etheridge dalam laga ronde ketiga Piala Liga Inggris di The Banks's Stadium, Walsall pada 23 September 2015. (LINDSEY PARNABY/AFP)

Tampil apik di bawah mistar Cardiff City tak membuat kiper berkebangsaan Filipina, Neil Etheridge, terlepas dari kesedihan pada pekan kedua Liga Inggris.

Neil Etheridge menjadi bintang pada pertandingan Cardiff City melawan Newcastle United, Sabtu (18/8/2018).

Cardiff sebenarnya gagal meraih kemenangan, setelah laga melawan Newcastle United berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Akan tetapi, Neil Etheridge berhasil membuat gawang Cardiff City tak kebobolan di kandang.

Tak hanya itu, Neil Etheridge juga tampilkan aksi menarik dengan tepis penalti gelandang Newcastle, Kenedy, pada injury time babak kedua.

(Baca Juga: Striker Buangan Liverpool Cetak 3 Gol pada 3 Masa Manajer Berbeda)

Catatan tersebut juga membuat Neil Etheridge cetak sejarah menahan dua tendangan penalti di dua laga awal Liga Inggris.

Hanya saja, Neil Etheridge diketahui merasa sedih setelah menepis penalti dan mencatatkan cleansheet.

Kesedihan Etheridge ternyata berasal dari formasinya di permainan manajerial Fantasy Premier League.

Ternyata, Neil Etheridge mencadangkan dirinya sendiri pada gameweek kedua Liga Inggris ini.

(Baca Juga: 5 Fakta Pekan Kedua Liga Inggris - Harry Kane Bebas dari Kutukan, Paul Pogba Sial)

Lantas, siapa yang dipasang oleh kiper Filipina ini?

Ternyata, Neil Etheridge memasang David de Gea yang tampil kurang maksimal pada pekan kedua saat Manchester United melawan Brighton Hove Albion.

De Gea kemasukan tiga gol dalam laga tersebut dan membuat United kalah 2-3 di laga tandang.


Secara poin, Neil Etheridge punya nilai jauh lebih banyak dibandingkan David de Gea.

(Baca Juga: Gondol 4 Emas, Target Medali Emas Indonesia di Asian Games 2018 Kurang Berapa?)

Neil Etheridge berhasil catatkan 16 poin karena bermain penuh (2 poin), tak kebobolan (4 poin), tepis penalti (5 poin), catatkan enam tepisan (2 poin), dan dapatakan poin bonus (3 poin).

Sedangkan David De Gea yang juga dijadikan wakil kapten hanya mendapat satu poin.


Proses gol yang diciptakan penyerang Brighton & Hove Albion, Glenn Murray, ke gawang Manchester United pada laga kedua Liga Inggris di Stadion American Express Community, Minggu (19/8/2018).(GLYN KIRK / AFP)

Berikut adalah formasi Neil Etheridge di pekan kedua Fantasy Premier League pekan kedua:

Starting: David De Gea (1); Virgil van Dijk (6), Ryan Betrand (1), Marcos Alonso (13); Oriol Romeu (1), Fernandinho (2), Dele Alli (5), N'Golo Kante (2); Aboubakar Kamara (2), Harry Kane -Captain (14); Roberto Firmino (2).

Cadangan: Neil Etheridge (16); Lee Peltier (0), Kyle Walker (0), Raheem Sterling (0).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P