Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Penyebab Cedera Paul Pogba, Ternyata Gara-gara Teman Sendiri

By Bagas Reza Murti - Selasa, 13 Maret 2018 | 15:20 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kiri), berduel dengan bek Crystal Palace, James Tomkins, dalam laga Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, London, pada 5 Maret 2018. (GLYN KIRK/AFP)

Sebelum laga Manchester United Vs Liverpool pada Sabtu (10/3/2018), Paul Pogba diberitakan absen karena mengalami cedera. Kini penyebab cedera gelandang asal Prancis tersebut terungkap, yaitu terlibat insiden dengan rekan sendiri.

Cedera dialami Pogba pada sesi latihan jelang Manchester United kontra Liverpool pada Sabtu (10/3/2018).

Pada laga ini, Setan Merah sukses mengandaskan The Reds 2-1.

Dilansir BolaSport.com dari The Times, Paul pogba diketahui terlibat insiden dengan gelandang muda, Scott McTominay pada sesi latihan.

Gelandang berusia 21 tahun tersebut yang mengisi line-up Manchester United kontra Liverpool.

McTominay sukses membayar kepercayaan Mourinho dalam laga tersebut, karena bermain solid lini pertahanan United.

(Baca juga: Publik Polandia Ramai Bahas Egy Maulana Vikri yang Gabung Lechia Gdansk)


Gelandang Manchester United, Scott McTominay, memberi tepuk tangan kepada para fans seusai laga Liga Inggris kontra Bournemouth di Old Trafford, Manchester, Minggu (25/2/2018).(OLI SCARFF/AFP)

Situs Whoscored mencatat gelandang Skotlandia ini melakukan 5 intersep sepanjang laga, paling banyak bersama Eric Bailly.

Kemungkinan Manchester United masih harus tanpa Paul Pogba pada laga babak 16 besar Liga Champions antara Manchester United Vs Sevilla, Selasa (13/3/2018) atau Rabu dini hari WIB.