Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker Manchester United, Romelu Lukaku, mengatakan jika ia tidak memiliki klausul pelepasan dalam kontraknya.
Setan Merah menggelontorkan dana 75 juta pounds untuk memboyong Romelu Lukaku ke Old Trafford dari Everton pada bursa transfer musim panas ini.
Pemain berusia 24 tahun itu yakin dia akan tetap tinggal di Manchester United dalam waktu yang lama.
Striker itu juga mengatakan dia bahagia tanpa klausul pelepasan minimal.
(BACA JUGA: BREAKING NEWS: Dua Gol Marcus Urena Jadi Penentu Kosta Rika Lolos Kualifikasi Piala Dunia 2018)
"Saya tidak mempunyainya dan saya sangat bahagia. Saya harap untuk tinggal di sini dalam waktu yang lama," kata pemain timnas Belgia itu kepada Goal dikutip BolaSport.com.
Bergabung dengan Man United, Lukaku telah mencetak empat gol pada dua pertandingan.
Penyerang Man United itu enggan berspekulasi tentang masa depannya sedini ini setelah bergabung.
"Saya tidak akan pergi. Saya sangat senang berada di Old Trafford. Manchester United adalah klub besar," imbuhnya.
Lukaku telah berperan dalam peraihan puncak klasemen Manchester United.
Klausal pelepasan minimum dalam kontrak menjadi isu besar setelah Paris St-Germain menembus Neymar dengan membayar tuntas klausul pelepasannya yang berada di angka fantastis, 222 juta euro.