Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pekan Ini, Man United dan 6 Tim Liga Inggris Tentukan Nasib di Zona Liga Champions dan Degradasi

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 28 April 2018 | 13:59 WIB
Pemain Manchester United, Romelu Lukaku, melepas tembakan ke arah kiper West Bromwich Albion, Ben Foster, pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Minggu (15/4/2018). ( PAUL ELLIS/AFP )

Hasil imbang atau kalah sudah pasti membuat mereka terlempar ke Championship.

Bahkan apabila West Brom menang, nasib mereka masih ditentukan pada laga Swansea City versus Chelsea.

Jika Swansea City menang, maka mereka mengumpulan poin 37.

Artinya, kemenangan West Brom bakal sia-sia karena mereka sudah pasti terdegradasi.

5. Stoke City


Selebrasi striker Stoke City, Peter Crouch (tengah), seusai berhasil mencetak gol ke gawang West Ham United dalam laga Liga Inggris 2017-2018 di Stadion London, London, Inggris, pada Senin (16/4/2018).(GLYN KIRK / AFP)

Stoke City kini menempati posisi 19 atau satu setrip di atas West Brom.

Joe Allen dkk kini mengoleksi 29 poin dari 35 laga.

Poin maksimal yang bisa dicapai Stoke dengan tiga laga sisa adalah 38 poin.

Stoke bisa terdegradasi pekan ini jika mereka kalah dari Liverpool dan Swansea City menang atas Chelsea.