Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mohamed Salah Terlibat Konflik dengan Federasi Sepak Bola Mesir karena Gambar di Badan Pesawat

By Putra Rusdi Kurniawan - Senin, 30 April 2018 | 23:31 WIB
Penyerang Liverpool FC, Mohamed Salah (tengah), melepaskan tembakan ke arah gawang Stoke City dalam partai Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, 28 April 2018. (PAUL ELLIS / AFP)

Bintang Liverpool Mohamed Salah mengkritik Federasi Sepak Bola Mesir terkait penggunaan hak gambar dirinya pada sebuah iklan.

Lewat akun twitternya Mohamed Salah mengkritik penggunaan hak gambar dirinya yang dilakukan oleh Federasi Sepak Bola Mesir.

Bintang Liverpool ini menulis "Sayangnya, cara saya diperlakukan adalah penghinaan yang sangat besar, saya pikir saya akan diperlakukan lebih baik. " melalui akun Twitternya.

Masalah Mohamed Salah ini kemudian menjadi trending topic Twitter di Mesir.

Agen Mohamed Salah, Remi Issa kemudian berusaha mengkonfirmasi kasus kliennya dengan Federasi Sepak Bola Mesir dengan mengatakan sudah berbicara dengan Menteri Olahraga Mesir mengenai kasus ini.

Permasalah Mohamed Salah dengan Federasi Sepak Bola Mesir ini bermula dari penggunaan gambar Mohamed Salah pada badan pesawat EgyptAir dengan latar warna unggu yang dihubungkan dengan brand provide Internet.

Hal ini menjadi masalah karena Mohamed Salah telah menjalin kerja sama dengan provider internet, Vodafone mengenai penggunaan gambar dirinya di Mesir.

(Baca juga:Wow! Sering Terbantai Indonesia, Brunei Darussalam Kini Justru Berhasil Taklukkan Thailand)

Pihak Federasi Sepak Bola Mesir sendiri mengatakan bahwa mereka akan berusaha menyelesaikan masalah ini.

"Kami bekerja dengan semua pihak untuk menyelesaikan krisis ini," tulis Federasi Sepak Bola Mesir melalui akun resmi Twitter mereka.