Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Suporter salah satu klub Liga Inggris, Burnley ditangkap oleh petugas keamanan sesaat setelah ia merayakan gol timnya ke gawang Everton.
Gol ini menjadi satu-satunya gol dalam laga ini dan Burnley mendapatkan 3 poin dari lawatannya di Goodison Park.
Dari sebuah video dilansir BolaSport.com dari akun twitter @PintsandPyro, terlihat rekaman yang diambil dari tribun away di Goodison Park.
Burnley mencetak gol, dan sontak keriuhan terjadi di tribun tersebut.
Terlihat salah satu fan keluar dari pembatas yang ada di pinggir lapangan. Lalu fan tersebut langsung ditangkap dan dibawa oleh dua orang petugas menjauhi tribun.
A Burnley fan getting ejected for celebrating a goal today
Absolutely disgracful, we are football supporters not criminals! @FSF_FairCop pic.twitter.com/wFYlO6tamO
— Pints and Pyro (@PintsandPyro) October 1, 2017
Video ini beredar di twitter dan sontak menyulut kemarahan warganet yang menganggap penangkapan fan Burnley tersebut tidak tepat.
Tidak jelas apa penyebab suporter tersebut ditangkap.
(Baca juga: Barcelona Vs Las Palmas - 5 Fakta Menarik Laga Tanpa Penonton di Hari Referendum Catalunya)
Beberapa akun suporter juga mengutuk tindakan petugas keamanan yang menurut mereka keterlaluan dan dapat mencederai kesenangan menonton bola.
I’m a Blackburn fan and even I feel sorry for the lad. See it too often on away days. Power mad stewards taking liberties #BRFC
— Tom Sutton (@sutty_93) October 1, 2017
Strange that the Goodison stewards weren't so trigger-happy the other week when the Split fans were in that section.
— Red Issue (@RedIssue) October 1, 2017
Shocking poor lad I hope the club pay for his ticket and pay for him to go all season at home and I'm a West Ham fan
— LARRON FC (@larronfc) October 1, 2017
Crazy stuff! I think he should get a solicitor and get Everton to prove what he done wrong? This could set a standard! Hope a complaint made
— HighburyScott (@HighburyScott) October 1, 2017
As a blue, I feel embarrassed about this. Disgusting by the steward.
— robbie o (@coyb12) October 1, 2017
Everton stewards and coppers are wankers
— Christopher phillips (@chrisjuan20) October 1, 2017
The stewards over reacted. They didn't know what to do when Burnley scored.
— tony magners (@anthoharris) October 1, 2017
Dalam laga ini Burnley menang 1-0 dan mengantarkan pasukan Sean Dyche ke posisi 6 dengan raihan 12 poin. Burnley telah mengumpulkan 8 poin dari partai tandang mereka musim ini, catatan yang lebih baik dari sleuruh laga musim lalu.