Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah Bersaing dengan Nemanja Matic, Ander Herrera Justru Bersyukur

By Pradipta Indra Kumara - Senin, 2 Oktober 2017 | 20:58 WIB
Gelandang Manchester United, Ander Herrera, merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam partai Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 16 April 2017. (OLI SCARFF / AFP)

Gelandang Manchester United, Ander Herrera, harus berjuang untuk mendapatkan tempat utama setelah posisinya digantikan oleh pemain anyar, Nemanja Matic.

Nemanja Matic selalu dimainkan menjadi starter oleh manajer Manchester United, Jose Mourinho di Liga Inggris.

Pemain asal Serbia itu menjadi kunci permainan Manchester United musim ini.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, meski posisinya direbut, Ander Herrera justru bersyukur.

Herrera menganggap Nemanja Matic tampil sangat baik di awal musim ini.

Pemain asal Spanyol itu juga senang bisa menyerap ilmu dari Matic.


Gelandang manchester United, Nemanja Matic, dalam laga kontra West Ham United di Old Trafford, Minggu (13/8/2017)(OLI SCARFF/AFP)

"Bersama Michael Carrick dan Nemanja matic, saya memiliki 2 orang mentor yang bisa saya pelajari ilmunya," ujar Herrera.

"Saya tahu sebenarnya bisa bermain lebih ke depan daripada mereka, tetapi saya akan ada saat manajer membutuhkan saya," ujar Herrera menambahkan.

Ander Herrera menganggap kedua pemain senior itu bisa membuatnya lebih berkembang.

Gelandang Spanyol itu bisa belajar dari pengalaman matic dan Carrick.

Herrera telah tampil 5 kali musim ini di Liga Inggris, 4 di antaranya sebagai pemain pengganti.

Kini Manchester United berada di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris.

Poin Manchester United sama dengan pemuncak klasemen, Manchester City.

Namun, The Citizens lebih unggul dalam selisih gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P