Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

9 Pemain Pencetak Lebih dari 50 Gol dalam Semusim, Ronaldo Ikuti Jejak 2 Pendahulu

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 4 Oktober 2017 | 19:23 WIB
Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Borussia Dortmund dalam partai Liga Champions di Signal Iduna Park, Dortmund, 26 September 2017. (ODD ANDERSEN / AFP)

Tidak banyak pemain yang sanggup mencetak 50 gol atau lebih dalam satu musim di level kompetitif bersama klub-klub besar Eropa.

Era 2000-an mungkin hanya Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Zlatan Ibrahimovic yang sanggup melakukannya di semua kompetisi.

Ronaldo mampu menciptakannya sebanyak enam musim bersama Real Madrid.

Musim tertajam megabintang berjulukan CR7 ini terjadi pada musim 2014-2015 dengan mengemas 61 gol di semua kompetisi.

Sementara itu, koleksi terbanyak megabintang FC Barcelona, Messi, dalam satu musim terjadi pada 2011-2012 dengan kemasan 73 gol.


Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Juventus dalam laga Grup D Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 12 September 2017.(LLUIS GENE/AFP)

Musim paling produktif Ibrahimovic sepanjang perjalanan kariernya terjadi pada 2015-2016 dengan torehan 50 gol saat berseragam Paris Saint-Germain.


Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Southampton dalam laga final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, London, pada 26 Februari 2017.(IAN KINGTON/AFP)

Sebelum era Ronaldo, Messi, dan Ibrahimovic ada 6 pemain yang pernah mencetak minimal 50 gol dalam semusim sejak 1945.

Menariknya, ada tiga alumni Liga Portugal di daftar tersebut. Selain Ronaldo, ada Hector Yazalde dan Eusebio. 

Berikut daftar pemain yang mampu mencetak 50 gol atau lebih:

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P