Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ada hal krusial di skuat Arsenal yang menurut Emmanuel Petit wajib ditinjau pelatih Unai Emery jika mereka ingin finis di empat besar klasemen Liga Inggris.
Emmanuel Petit bersikeras bahwa pelatih Unai Emery harus segera menemukan racikan strategi untuk memperbaiki pertahanan Arsenal.
Sebab, hingga pekan keempat Liga Inggris, The Gunners sudah kebobolan delapan gol.
Kebobolan itu termasuk saat mereka susah payah mengalahkan Cardiff City dengan skor 3-2, Minggu (2/9/2018).
(Baca Juga: Ronaldo hingga Higuain Mandul, Daftar Top Scorer Liga Italia Tanpa Bomber Top)
Menurutnya, lini belakang anak asuh Unai Emery gampang kedodoran, tak pelak jika mereka diprediksi bakal kepayahan kembali ke zona Liga Champions alias empat besar klasemen.
"Level pertahanan Arsenal masih sangat jauh bila ingin dikompetisikan untuk merebut empat besar Premier League. Kami melihatnya saat menghadapi Cardiff," tutur Petit seperti dikabarkan BolaSport.com dari laman Goal.
(Baca Juga: 4 Lawan Pertama Sukses Dilibas Chelsea, Maurizio Sarri Belum Puas)
Bahkan, ia menilai lini pertahanan Arsenal adalah problem klasik turunan Arsene Wenger yang hingga kini belum juga bisa dibereskan sang suksesor, Unai Emery.
"Hal ini merupakan masalah Arsenal yang telah berulang dalam beberapa tahun terakhir," kata anggota skuat juara The Gunners di Liga Inggris musim 1997-1998 tersebut.
"Masalah pertahanan belum juga diselesaikan baik Arsene Wenger, Unai Emery, bahkan para pemain yang terjun di lapangan," katanya lagi.
Sementara itu, Tim London Utara akan kembali diuji kala melawat ke kandang Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris pekan kelima, 15 September 2018.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on