Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dejan Lovren bisa jadi adalah titik lemah Liverpool musim ini, entah ketika bermain atau duduk di bangku cadangan.
Awal musim ini Dejan Lovren belum bisa memperkuat Liverpool karena masih bergelut dengan cedera.
Posisinya di lini belakang kemudian digantikan oleh Joe Gomez yang bermain cemerlang.
Gomez bersama dengan Virgil van Dijk menggalang pertahanan Liverpool yang baru kebobolan satu gol dari empat laga awal Liga Inggris.
(Baca juga: Krisis Kapten? Liverpool Kini Miliki 10 Sosok Pemimpin di Lapangan)
Hal ini kemungkinan membuat Lovren harus berjuang ekstrakeras andai ingin kembali menjadi pemain utama usai cederanya sembuh nanti.
Andai gagal masuk tim utama, hal tersebut bisa jadi masalah bagi Liverpool, seperti yang diungkapkan oleh pengamat sepak bola Inggris, Paul Merson.
"Lovren bermain di final Liga Champions dan final Piala Dunia. Dia akan terluka saat duduk di bangku cadangan," tutur Merson seperti dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo.
"Tiba-tiba Anda akan memiliki pemain yang tak senang hanya duduk di bangku cadangan," kata mantan pemain Arsenal itu melanjutkan.