Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski baru beberapa hari berseragam Chelsea, Kepa Arrizabalaga mengaku tak canggung dan bisa menyesuaikan diri dengan cepat.
Kiper asal Spanyol, Kepa Arrizabalaga, mengaku tak mengalami kendala sejak pindah ke Chelsea dari Athletic Bilbao musim panas ini.
Lelaki 23 tahun itu juga menyatakan bahwa ia bisa langsung padu dengan permainan skuat arahan pelatih Maurizio Sarri.
(Baca Juga: Disebut Kemahalan dan Kurang Pengalaman, Kepa Arrizabalaga Tak Mau Ambil Pusing)
"Kehidupan di Chelsea berjalan dengan sangat baik. Bahkan semakin lebih baik ketika Anda memenangkan beberapa laga," tutur Arrizabalaga dilansir BolaSport.com dari laman Football Espana.
"Hal itu juga berlaku jika saya tetap bisa menjaga gawang Chelsea tanpa kebobolan," terangnya.
Ia pun membeberkan bahwa adaptasi kehidupan yang cepat di London, sebagian besar dipengaruhi oleh keberadaan sejumlah pemain berkebangsaan Spanyol di skuat The Blues.
Mereka adalah Marcos Alonso, Cesar Azpilicueta, Cesc Fabregas, Pedro Rodriguez, dan Alvaro Morata.
(Baca Juga: 4 Lawan Pertama Sukses Dilibas Chelsea, Maurizio Sarri Belum Puas)