Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Oleh karena itulah, langkah Manchester City sebagai kandidat juara bisa diukur dari cara mereka merotasi pemain untuk menghadapi 3 kompetisi yang berbeda tersebut.
Kompetisi-kompetisi tersebut, terutama Liga Champions, bisa menjadi penghalang langkah Manchester City jika Pep Guardiola tidak jeli melakukan perubahan.
Guardiola yang dulu melatih Barcelona dan Bayern Muenchen, belum teruji kemampuannya membagi fokus di dua kompetisi yang ketat karena Liga Spanyol dan Liga Jerman tak berlangsung seketat Liga Inggris.
3. Perbaikan Lini Belakang
Musim lalu, lini pertahanan Manchester City mudah ditembus oleh penyerang-penyerang lawan.
Namun, musim ini semuanya seolah berubah total.
Dari total tujuh pertandingan Liga Inggris sejauh ini, mereka hanya kebobolan dua gol, sama dengan Manchester United.
John Stones yang musim lalu banyak dicerca karena tampil buruk mulai membaik musim ini.
Ditambah lagi sosok kiper asal Brasil Ederson Moraes yang tampil konsisten dalam beberapa pertandingan terakhir membuat lini belakang Manchester City sulit ditembus.