Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim Liga Spanyol, Villarreal, muncul sebagai tim yang bersedia menampung Santi Cazorla setelah kontrak sang pemain habis bersama Arsenal.
Santiago Cazorla mengalami cedera parah yang mengharuskannya menepi selama dua musim.
Terakhir kali membela Arsenal pada Oktober 2016 dimana setelahnya dia harus menjalani serangkaian operasi untuk penyembuhan cedera engkel.
Pemain 33 tahun terlihat melakukan pemanasan tepat sebelum laga Arsenal menjamu Atletico Madrid di leg pertama semifinal Liga Europa pada Jumat (27/4/2018).
(Baca juga: Marcello Lippi: Roberto Mancini Layak Tukangi Timnas Italia!)
Kendati demikian, pihak klub belum memberi tanda untuk memerpanjang kontrak Cazorla yang akan berakhir ketika musim 2017-2018 ini selesai.
Dilansi Bolasport.com dari AS, tim Liga Spanyol Villarreal bersedia untuk menjadi pelabuhan Cazorla selanjutnya.
AS bahkan menulis bahwa presiden Villarreal telah menjalin komunikasi dengan sang pemain untuk memulangkannya ke Spanyol.
Look who's here! @19SCazorla has been training at the Emirates before #AFCvATL pic.twitter.com/Ud60EeXHP3
— Arsenal FC (@Arsenal) 26 April 2018
Sumber yang sama juga memberitakan bahwa komunikasi tersebut telah menghasilkan tanda-tanda yang bagus.
Santiago Cazorla datang ke Arsenal dari Malaga pada tahun 2012.
Dirinya telah mencatat 180 kali penampilan dan mengoleksi 29 gol selama berkiprah di Arsenal.