Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Manchester United, Paul Pogba, mengutarakan keraguan terhadap masa depannya di Old Trafford.
Masa depan Paul Pogba terus mencuatkan spekulasi mengingat dirinya menjadi incaran dari FC Barcelona dan mantan klubnya, Juventus.
Kans kepindahan Pogba semakin memanas setelah sang pemain memberikan jawaban dalam wawancara eksklusif dengan Sky di Jerman.
(Baca Juga: Soal Susul Cristiano Ronaldo ke Juventus, Marcelo Beri Kepastian)
"Saat ini masa depan saya di Manchester United," kata Paul Pogba seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Saya masih memiliki kontrak."
"Sekarang saya bermain untuk Manchester United, tetapi siapa yang tahu apa yang akan terjadi dalam waktu dekat," ucap Pogba lagi.
Ketidakharmonisan hubungan dengan pelatih Jose Mourinho disinyalir menjadi salah satu penyebab Pogba tidak betah.
Apalagi dalam sejumlah kesempatan Mourinho tak segan untuk mengkritik Pogba.
(Baca Juga: Peringkat 1 Dunia FPL, Orang Indonesia Dicap Pandai oleh Situs Liga Inggris)
Pada awal musim 2018-2019, Pogba bahkan mengaku takut didenda apabila mengatakan hal sebenarnya terkait apa yang dipikirkan dirinya ketika ditanya bahagia atau tidak bermain untuk Man United.
Mengenai hubungan dengan Mourinho, Pogba hanya memberikan pernyataan singkat sembari menegaskan komitmennya di atas lapangan.
"Kami murni memiliki hubungan antara pelatih dan pemain," ujar Paul Pogba.
"Satu hal yang dapat saya jamin, saya akan selalu memberikan 100 persen. Tidak peduli siapa pelatihnya, saya akan selalu memberikan segalanya."
"Saya tidak bisa berbicara lebih banyak lagi," tutur Pogba.
(Baca Juga: Alvaro Morata Tidak Percaya Cristiano Ronaldo ke Juventus)
Hingga pekan keempat Liga Inggris musim ini, Paul Pogba selalu dipercaya Jose Mourinho untuk tampil sebagai pemain inti.
Pogba sukses mencetak 2 gol dari 354 menit beraksi di Premier League.
Pesepak bola berkebangsaan Prancis ini masih memiliki kontrak bersama Manchester United sampai 30 Juni 2021.