Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski berstatus tim lebih kecil, Burnley faktanya cukup sering mendulang poin dari Manchester United.
Kedua tim akan bentrok di Stadion Turf Moor, Sabtu (20/1/2018) malam WIB, dalam laga pekan ke-24 Liga Inggris.
Pada pertemuan pertama musim ini Burnley telah membuktikan sanggup merepotkan dan mencuri satu poin dari Man United.
Ya, laga yang berlangsung di Old Trafford pada 26 Desember 2017 tersebut berakhir dengan skor imbang 2-2.
Jose Mourinho Pastikan Michael Carrick Jadi Pelatih Setelah Pensiun https://t.co/lHbjRHdxNm
— BolaSport.com (@BolaSportcom) January 20, 2018
Berdasarkan catatan BolaSport.com, dalam 24 pertemuan terakhir kedua tim di semua kompetisi, Burnley sudah 11 kali mampu menghasilkan poin dari The Red Devils, julukan Man United.
Meski baru berhasil sekali menang dalam periode tersebut dan mengalami 13 kekalahan, The Clarets - julukan Burnley - membuat 10 pertandingan lainnya berakhir dengan skor imbang.
(Baca Juga: Jose Mourinho Pastikan Michael Carrick Jadi Pelatih Setelah Pensiun)
Namun, performa Burnley tengah mengalami penurunan setelah tidak mampu memetik kemenangan dalam enam pertandingan terakhir di Premier League.
Hanya menuai tiga hasil imbang dan tiga kali kalah menjadi periode tersulit yang dialami skuat besutan Sean Dyche sejauh musim ini.