Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Risiko Besar yang Bakal Dihadapi Arsenal Jika Pierre-Emerick Aubameyang Bergabung!

By Scholastica Novena M.P.K - Minggu, 21 Januari 2018 | 15:21 WIB
Striker Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang (ketiga dari kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Real Madrid dalam laga Grup H Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada 6 Desember 2017. (JAVIER SORIANO/AFP)

Kini, Arsenal sedang dalam proses negosiasi dengan Borussia Dortmund untuk membeli striker Pierre-Emerick Aubameyang.

Tim asuhan Arsene Wenger itu akan menebus Pierre-Emerick Aubameyang dengan harga 45 juta pounds.

Padahal, Borussia Dortmund meminta tebusan senilai 60 juta pounds.

Kedatangan Aubameyang ke Arsenal digadang-gadang bakal mengisi lubang yang ditinggalkan Alexis Sanchez.

Dilansir BolaSport.com dari Express, ternyata mendatangkan Aubameyang ke Emirates membawa risiko besar bagi Arsenal.

(Baca juga: Sangat Ingin Hengkang, Bek AC Milan Ini Bisa Gunakan Cara Bandel agar Dilepas)

Pendapat tersebut disampaikan oleh pundit Jerman, Thomas Berthold.


Aksi selebrasi Pierre-Emerick Aubameyang dalam partai Liga Jerman Borussia Dortmund lawan RB Leipzig di Signal Iduna Park, Dortmund, 14 Oktober 2017.(PATRIK STOLLARZ / AFP)

Berthold beranggapan seperti itu, karena Aubameyang memiliki catatan buruk terkait kepribadiannya saat membela Dortmund.

Aubameyang dikabarkan datang terlambat tiga kali ke sesi latihan pada awal musim ini.