Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Mujur di Stadion Emirates, Arsene Wenger Ungkap Alasan Sebenarnya Arsenal Pindah dari Stadion Highbury

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Minggu, 13 Mei 2018 | 03:10 WIB
Arsene Wenger saat memimpin sesi latihan Arsenal menjelang duel Liga Europa melawan CSKA Moskva di London Colney, 4 April 2018. ( BEN STANSALL / AFP )

Tujuan ekonomis adalah alasan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memindahkan markas tim meriam London ke Stadion Emirates pada 2006.

Arsenal tak pernah lagi menjuarai Liga Inggris sejak terakhir kali meraihnya pada musim 2003-2004.

Publik pun mengklaim bahwa hal itu lantaran Arsenal yang sebelumnya bermarkas di Stadion Highbury, pindah ke Stadion Emirates sejak 2006.

Kemunduran prestasi yang lebih dari satu dekade itu pun turut menyeret nama baik sang pelatih, Arsene Wenger.

Wenger yang akan mengakhiri 22 tahun masa bakti bersama tim Meriam London pada akhir musim, disebut menjadi dalang ketidakmujuran seusai pindah ke Stadion Emirates.

Pelatih 68 tahun pun mengaku bahwa Stadion Highbury memang memiliki makna istimewa yang tak bisa ia gambarkan.

"Saya percaya Stadion Highbury memiliki semangat khusus. Stadion itu bak gereja atau katedral sakral, yang mana Anda dapat merasakan ruh setiap orang yang bermain di sana," kata Wenger dikutip BolaSport.com dari laman Bein Sport.

"Hal itu amat istimewa, khususnya bagi saya pribadi," kata Wenger menambahkan.


Ekspresi pelatih Arsenal, Arsene Wenger, ketika menghadiri sesi latihan timnya di Arsenal's London Colney, London, Inggris pada 25 April 2018.(BEN STANSALL/AFP)

(Baca Juga: 4 Pemain yang Beri Bukti Bahwa Bercinta adalah Doping Utama di Sepak Bola)