Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Telah Sepakat, Kedatangan Thomas Lemar ke Liverpool Masih Terancam Mundur?

By Scholastica Novena M.P.K - Kamis, 25 Januari 2018 | 18:40 WIB
Thomas Lemar merayakan gol AS Monaco ke gawang Saint-Etienne dalam partai Liga Prancis di Stadion Geoffroy Guichard, 15 Desember 2017. (ROMAIN LAFABREGUE / AFP)

Proses transfer gelandang AS Monaco, Thomas Lemar, ke klub papan atas Liga Inggris, Liverpool, masih mandek.

Liverpool kabarnya telah mencapai kesepakatan pribadi dengan Thomas Lemar.

Pemain berusia 22 tahun itu memang telah lama diincar Liverpool.

Lemar digadang-gadang bakal menjadi pengganti Philippe Coutinho, yang telah pindah ke Barcelona.

(Baca juga: Setelah Alexis Sanchez, Duo Manchester Kembali Berebut Pemain)

Akan tetapi, dilansir BolaSport.com dari Mirror, kesepakatan Liverpool dengan AS Monaco untuk transfer Lemar terancam tertunda hingga musim panas.


Aksi Thomas Lemar dalam laga timnas Prancis lawan Luksemburg dalam partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Municipal Stadium, Toulouse, 3 September 2017.(FRANCK FIFE / AFP)

Kemungkinan tersebut bisa terjadi karena pelatih Liverpool, Juergen Klopp, merasa keberatan dengan harga Lemar.

Thomas Lemar dibanderol harga 90 juta euro atau hampir Rp1,5 triliun rupiah oleh AS Monaco.

Bagi Juergen Klopp, harga yang diminta AS Monaco itu berlebihan.