Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Dituntut Kembalikan Uang Tiket Suporter setelah Takluk dari Tim Promosi

By Tomy Kartika Putra - Senin, 14 Mei 2018 | 16:05 WIB
Penyerang Chelsea, Olivier Giroud, bereaksi pada laga Liga Inggris kontra Newcastle United di Stadion St James'Park, Newcastle, Minggu (13/5/2018). (LINDSEY PARNABY/AFP)

Redknapp lebih lanjut menyampaikan bahwa Chelsea seharusnya membayar fan mereka yang sudah membeli tiket untuk melihat pertandingan yang digelar di St. James' Park tersebut.


Eks pemain Liverpool, Jamie Redknapp, saat meninggalkan pengadilan Southwark Crown di London, Inggris, tempat di mana ayahnya, Harry Redknapp, diadili karena diduga melakukan penggelapan pajak pada 1 Februari 2012.(JUSTIN TALLIS / AFP)

"Mereka sebaiknya membayar fans yang sudah membeli tiket dan jauh-jauh pergi dari rumah untuk datang ke stadion, karena para pendukung tidak sepantasnya melihat betapa buruk performa Chelsea pada laga ini," ujar pengamat sepak bola berumur 44 tahun tersebut.

Sang pundit lantas mengkritisi perfoma buruk Chelsea dengan berkata, "Mereka tidak membuat ancaman dan juga tidak melalukan sesuatu yang berarti pada laga ini."

Chelsea masih punya waktu sekitar enam hari untuk berbenah sebelum peluit kick-off final Piala FA kontra Man United dibunyikan pada Sabtu (19/5/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P