Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita Liga Inggris, Transfer Kevin De Bruyne sampai Kepergian Paul Pogba

By Kautsar Restu Yuda - Jumat, 14 September 2018 | 20:56 WIB
Penyerang Manchester United, Anthony Martial (kiri), berduel dengan gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, 10 Desember 2017. ( OLI SCARFF/AFP )

 Sejumlah kabar seputar Liga Inggris menarik untuk disimak. Mulai soal transfer Kevin De Bruyne hingga rumor kepergian Paul Pogba dari Manchester United.

5. Kevin De Bruyne Tak Tersedia di Bursa Transfer


Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, dikelilingi rekan-rekannya setelah mencetak gol ke gawang Swansea City pada laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Minggu (13/5/2018). ( PAUL ELLIS/AFP )

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menegaskan pihaknya tidak akan menjual sosok gelandang luar biasa, Kevin De Bruyne.

De Bruyne tampil sebagai pemain bintang Man City saat membuat serangkaian rekor sekaligus memenangi gelar Liga Inggris di bawah asuhan Guardiola musim lalu.

Namun, saat ini belum memungkinkan kembali mengandalkan kreativitas De Bruyne lantaran masih menjalani pemulihan cedera lutut.

Baca Selengkapnya di Sini


4. Nasib 11 Pembelian Terakhir Sir Alex Ferguson di Manchester United


Ekspresi manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, saat mengangkat trofi Liga Inggris musim 2012-2013 seusai laga menghadapi Swansea City di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 12 Mei 2013. ( AFP PHOTO / ANDREW YATES )

Sir Alex Ferguson meninggalkan jabatan manajer Manchester United usai mempersembahkan gelar Liga Inggris ke-20 bagi klub pada musim 2012-2013.

Selain memberikan banyak gelar bagi Setan Merah, Fergie -sapaan akarab Ferguson- melahirkan beberapa pemain bintang.

Cristiano Ronaldo, Ryan Giggs, Paul Scholes, dan David de Gea adalah contoh konkret kesuksesan Fergie melihat potensi pemain.

Baca Selengkapnya di Sini

3. Tottenham Hotspur Tanpa Dua Pilarnya Lawan Liverpool


Bek Tottenham Hotspur, Kieran Trippier (kedua dari kanan), merayakan golnya bersama Dele Alli dalam laga Liga Inggris kontra Fulham di Stadion Wembley, London pada 18 Agustus 2018. ( IAN KINGTON/AFP )

Tottenham Hotspur terancam pincang saat menjamu Liverpool pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-5 di Stadion Wembley, London, Sabtu (15/9/2018), karena kehilangan Hugo Lloris dan Dele Alli.

Dilansir BolaSport.com dari MirrorHugo Lloris mengalami cedera paha dan terancam absen selama beberapa pekan.

Kiper asal Prancis itu cedera sejak laga melawan Manchester United pada 28 Agustus 2018 lalu di Old Trafford, meski Tottenham menang 3-0 atas Setan Merah.

Baca Selengkapnya di Sini

2. Unai Emery Tak Punya Masalah dengan Mesut Oezil


Pelatih Arsenal Unai Emery berbicara dengan Mesut Oezil dalam partai Liga Inggris di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, Sabtu (18/8/2018) malam WIB.(GLYN KIRK / AFP)

Pelatih Arsenal, Unai Emery, bersikeras tak memiliki friksi dengan sang pemain bintang, Mesut Oezil, yang ia cadangkan beberapa pekan lalu. 

Unai Emery mengaku menikmati tiga hari waktunya bersama Mesut Oezil dalam sesi latihan tim.

Padahal ia dikabarkan tengah mengalami hubungan yang tidak baik, setelah menyingkirkan Oezil saat Arsenal menang 3-1 atas West Ham United, 25 Agustus 2018 lalu.

Baca Selengkapnya di Sini

1. Kepindahan Paul Pogba ke Juventus Sudah Selangkah Lebih Maju


Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kanan), bersalaman dengan pelatih Jose Mourinho seusai laga Liga Inggris kontra Tottenham Hotspur di Stadion Old Trafford, Manchester pada 27 Agustus 2018. ( OLI SCARFF/AFP )

Gelandang Manchester United, Paul Pogba, masih belum bisa lepas dari rumor kembali ke Juventus.

Kini rumor tersebut mengalami perkembangan yang terbaru.

Dilansir BolaSport.com dari Rai Sport, Paul Pogba saat ini sudah ditawarkan ke Juventus.

Baca Selengkapnya di Sini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut adalah starting XI pemain yang kekuatannya di kaki kiri. Komentarnya bolasporter? #startingxi #marcelo #lloris

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P