Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pep Guardiola Segera Wujudkan Mimpi Fred untuk Bermain di Liga Inggris

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 27 Januari 2018 | 19:48 WIB
Pemain Shakhtar Donetsk, Fred, berduel dengan pemain Feyenoord, Steven Berghuis, dalam laga Grup F Liga Champions di Rotterdam, 17 Oktober 2017. (JOHN THYS/AFP)

Bak gayung bersambut, keinginan gelandang Shakhtar Donetsk, Fred untuk merasakan arahan Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mendekati kenyataan.

Manchester City telah memastikan bahwa mereka bakal mendatangkan Fred dari Shakhtar Donetsk.

Dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News, The Citizens menyiapkan dana sebesar 50 juta pounds atau sekitar Rp 942 miliar.

(Baca juga: Uzbekistan Juarai Piala Asia U-23 2018 Berkat Gol pada Menit Akhir Babak Tambahan)

Pada pekan ini, Manchester City bakal merampungkan transfer pemain berusia 26 tahun itu.

Namun, Fred tidak akan bergabung pada bursa transfer Januari 2018 ini.

Pemain asal Brasil itu akan bergabung pada akhir musim 2017-2018.

Fred bakal diproyeksikan sebagai suksesor Fernandinho.

Sebelumnya, pemuda 24 tahun ini telah memberikan sinyal positif atas ketertarikan Manajer Manchester City, Pep Guardiola.

Fred menyatakan bahwa dia sudah mengetahui kabar ketertarikan Guardiola kepadanya.