Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mengaku Cinta Jose Mourinho, Cesc Fabregas Tak Rela Manchester United Juara Piala FA

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Jumat, 18 Mei 2018 | 01:42 WIB
Gelandang Chelsea, Fabregas, melakukan pemanasan didampingi pelatih Jose Mourinho sebelum laga melawan Dinamo Kiev pada 19 Oktober 2015. ( SERGEI SUPINSKY / AFP )

Meski ingin juarai Piala FA, pemain Chelsea Cesc Fabregas, tak menampik bahwa ia mencintai pelatih Manchester United Jose Mourinho.

Chelsea akan menghadapi Manchester United pada final Piala FA, Sabtu (19/5/2018) di Stadion Wembley.

Jelang laga tersebut, gelandang Chelsea, Cesc Fabregas, mengungkapkan bahwa ia amat menyukai sosok pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Pemain 31 tahun menyebut bahwa Mou memiliki peran yang besar dalam kariernya.

Ia pun tak bisa memungkiri rasa cintanya kepada eks pelatih yang membawanya ke Chelsea pada 2014 tersebut.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

"Saya mencintainya, saya selalu mengatakan itu. Saya berutang banyak kepadanya sebab ia yang membawa saya ke Chelsea, itulah yang akan selalu saya ingat," ucap Fabregas dikutip BolaSport.com dari laman Metro.

"Tahun pertama saya di Inggris. Arsene Wenger memperlakukan saya layaknya anak sendiri. Tetapi selain Wenger orang lain yang terdekat dengan saya hanyalah Mourinho," ucap Fabregas menambahkan.


Pemain Swansea City, Renato Sanches (kiri), berduel dengan gelandang Chelsea, Cesc Fabregas, dalam laga Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, pada 29 November 2017. ( IAN KINGTON/AFP )

(Baca Juga: Pilih Pemain Muda, Pelatih Timnas Inggris Siap Tanggung Segala Risiko)

Eks pemain Arsenal itu menyebut Mourinho memperlakukannya dengan spesial. Pelatih 55 tahun itu membuat ia merasa menjadi pemimpin sejak pertama kali datang ke Chelsea.

Pilar timnas Spanyol itu pun berterima kasih kepada Mou atas pencapaian kariernya empat musim di Chelsea.

"Sungguh fantastis, saya telah empat musim bergabung bersama Chelsea. Kini Chelsea akan selalu bersama saya, atas pengalaman ini saya berterima kasih kepada Mourinho," ucap jebolan akademi Barcelona.

(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)

Meski mengagumi sosok pelatih berkebangsaan Portugal, ia tak akan berharap bahwa Mou yang kini membesut Manchester United akan memenangi Piala FA.

"Kisah antara saya dan Mou memang sangat indah, tetapi saya harap final Piala FA bukan untuknya dan Chelsea-lah yang akan menang," kata Fabregas menutup pembicaraan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P