Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicoret dari Timnas Inggris, Jack Wilshere Masih Belum Bisa Terima Kenyataan

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 18 Mei 2018 | 12:50 WIB
Gelandang Arsenal, Jack Wilshere, dalam laga Piala Liga Inggris lawan Doncaster Rovers di Stadion Emirates, London, 20 September 2017. ( BEN STANSALL / AFP )

Gelandang Arsenal, Jack Wilshere, masih belum bisa terima kenyataan tak dapat memperkuat timnas Inggris di Piala Dunia 2018.

Jack Wilshere berpendapat seharusnya dia ikut berangkat ke Rusia berkat performa impresif sepanjang musim ini bersama Arsenal.

Namun, faktanya Wilshere menjadi salah satu dari dua nama besar yang tidak masuk dalam daftar 23 pemain skuat besutan Gareth Southgate.

Satu nama lain adalah kiper West Ham United, Joe Hart.

"Tak perlu dikatakan, saya sangat kecewa. Saya seharusnya ada dalam skuat," ucap Wilshere seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Namun, saya harus menghormati keputusan pelatih dan berharap yang terbaik buat skuat di Piala Dunia 2018. Saya akan selalu menjadi fan Inggris dan akan mendukung bersama seluruh publik Inggris," kata dia.

Wilshere merupakan pemain yang akrab dengan masalah cedera.

(Baca Juga: Kabar Baik buat Brasil, Neymar Sudah Kembali Berlatih)

Pada musim 2017-2018, Wilshere memang bisa tampil bagus setiap dipercaya bermain sebagai starter di Arsenal.

Ia bermain sebanyak 38 kali buat Arsenal.

Namun, Wilshere hanya 12 kali tampil sejak menit pertama di Premier League.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P