Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kekuatan lini belakang Manchester City akan semakin tangguh dengan kedatangan bek Athletic Bilbao, Aymeric Laporte, pada Senin (29/1/2018).
Manchester City mengucurkan dana 65 juta euro atau sekitar Rp 1,06 triliun untuk mendapatkan tanda tangan Aymeric Laporte.
Harga tersebut tergolong pantas melihat prestasi Laporte di Liga Spanyol.
(Baca Juga: Mulai dari Nol, Klub David Beckham Jadi Tim Ke-25 di Major League Soccer)
Dikutip BolaSport.com dari Opta Jean, Aymeric Laporte merupakan bek nomor dua yang memenangi duel terbanyak (826 kali) di Liga Spanyol sejak musim 2013-2014!
Catatan palang pintu berusia 23 tahun ini cuma berada di bawah bek Atletico Madrid, Diego Godin (891 kali).
Selain itu, sepanjang berkarier di La Liga bersama Athletic Bilbao, Laporte juga ahli dalam membangun serangan.
Dia melepaskan 4.293 operan dalam 161 pertandingan!
(Baca Juga: Cuma Ada Satu Bek Lebih Tajam daripada Gerard Pique dalam Sejarah Liga Champions)
Kemampuan menyerang Laporte memang termasuk mumpuni.
Terbukti, pemain kelahiran Agen, Prancis, ini juga sering membantu memecah kebuntuan tim.
Laporte sanggup mengemas 10 gol dan enam assist dari 222 penampilan di semua kompetisi bersama Athletic Bilbao.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on