Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Liverpool Bisa Kalahkan PSG, Sadio Mane Sebut Itu Belum Apa-apa

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 20 September 2018 | 06:16 WIB
Para pemain Liverpool FC merayakan gol yang dicetak James Milner dalam laga Grup C Liga Champions kontra Paris Saint-Germain di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris pada 18 September 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Kendati mampu kalahkan Paris Saint-Germain di Liga Champions dan sapu bersih 5 laga Liga Inggris, belum saatnya bagi Liverpool untuk memimpikan juara.

Penyerang Liverpool Sadio Mane, mengaku senang bahwa timnya mampu mengalahkan Paris Saint-Germain dengan skor 3-2, dalam laga Liga Champions, Selasa (18/9 2018) atau Rabu dini hari WIB.

Hasil ini juga turut memberi catatan apik bagi The Reds, yang belum terkalahkan sepanjang musim ini.

Sebelumnya, Liverpool telah menyapu lima laga Liga Inggris terakhir dengan kemenangan seratus persen.

(Baca Juga: Liga Champions - Pelatih Bayern Muenchen Tak Yakin Real Madrid Juara Lagi)

Mane menyebut bahwa pencapaian ini adalah awal yang bagus bagi timnya, tetapi ia menegaskan belum saatnya untuk membicarakan kans untuk memenangi ajang apa pun.

"Ini adalah permulaan yang hebat. Saat ini masih terlalu cepat untuk membicarakan apa pun," kata Sadio Mane dikutip BolaSport.com dari laman Sky Sports.

"Namun, sangat penting bagi kami untuk tetap fokus karena kami Liverpool. Kami adalah tim kuat dan akan mencoba untuk memberikan yang terbaik setiap laga," ujarnya.


Penyerang Liverpool, Sadio Mane, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Bournemouth dalam partai Liga Inggris di Anfield, Sabu (14/4/2018) ( LINDSEY PARNABY / AFP )

(Baca Juga: Lionel Messi Tetap yang Terbaik di Mata Pelatih Bayern Muenchen)

Di sisi lain, pemain 26 tahun tersebut mengakui bahwa kemenangan timnya atas PSG tidak didapatkan dengan cara mudah.

"Ini adalah partandingan yang tak mudah karena PSG adalah satu dari tim terbaik di dunia. Namun, kami bermain sangat baik dan layak untuk menang," terang pilar timnas Senegal tersebut.

"Sejujurnya, saya pikir ini adalah hasil yang besar. Sangat penting bagi kami untuk tetap melaju dengan baik," ucapnya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P