Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Punya Rekor Lebih Baik Ketimbang MU di Wembley

By BolaSport - Sabtu, 19 Mei 2018 | 16:23 WIB
Penyerang Chelsea, Olivier Giroud (kanan), merayakan gol yang dicetak ke gawang Liverpool FC dalam laga Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London pada 6 Mei 2018. (GLYN KIRK/AFP)

Laga final Piala FA akan berlangsung pada Sabtu (19/05/2018) malam

Laga tersebut akan mempertemukan Chelsea menghadapi Manchester United, dan menjadi penutup musim 2017-2018 bagi kedua tim

Tim berjulukan The Blues itu mempunyai catatan lebih baik ketimbang MU saat berlaga final Piala FA di Stadion Wembley yang baru

Sejak final Piala FA 2006-2007, Chelsea sudah berhasil lima kali lolos ke partai puncak.

(Baca juga: Parma Bangkit dari Bangkrut dan Akhirnya Promosi untuk Kembali ke Serie A)

Dari lima kali kesempatan, Chelsea berhasil menjadi juara empat kali dan hanya satu kali menjadi runner-up.

Pelatih Chelsea, Antonio Conte, bertekad untuk memenangi trofi musim ini.

"Kami harus mengakhiri musim ini dengan memenangi sebuah trofi," ungkap Antonio Conte pelatih Chelsea dari situs FA.  

Chelsea optimis bisa mengalahkan jawara Piala FA dua musim lalu meski tahun ini mereka mengakhiri musim 2017-2018 yang kurang baik dibandingkan musim lalu.

"Fans tidak akan mengingat siapa yang menjadi runner up dalam kejuaraan, seperti Italia yang kalah melawan Prancis di Piala Eropa tahun 2000,"tutup Antonio Conte,

Berikut Rekor Chelsea bermain di Final FA Cup sejak final Piala FA berlangsung di Stadion Wembley;

- 2006-2007 Chelsea 1-0 Manchester United

- 2008-2009 Chelsea 2-1 Everton

- 2009-2010 Chelsea 1-0 Porsmouth

- 2011-2012 Chelsea 2-1 Liverpool

- 2016-2017 Arsenal 2-1 Chelsea

Penulis: Muhammad Fajar Satria


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P