Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang anyar Watford, Gerard Deulofeu, dikabarkan sudah bakal membela klub barunya itu dalam waktu dekat.
Deulofeu baru bergabung dengan Watford pada Selasa (30/1/2018) setelah FC Barcelona sebagai klub pemilik menyetujui permohonan pinjaman.
Deulofeu kini menjadi pemain terbaru Watford arahan Javi Garcia, meski kontraknya hanya berlaku hingga akhir musim 2017/2018.
Welcome to #watfordfc, @gerardeulofeu!
The Hornets are delighted to confirm the Spanish international has signed on loan from @FCBarcelona until the end of the season
More here https://t.co/0Dx7TMA4o2 pic.twitter.com/iQ2uVGlqcj
— Watford FC (@WatfordFC) 29 Januari 2018
Kehadiran Deulofeu di Watford tampaknya benar-benar dibutuhkan oleh Javi Garcia.
Bahkan, pemain berusia 23 tahun itu sudah bakal menjalani debut bersama Watford pada laga pekan ke-25 Liga Inggris kontra Stoke City, Rabu (31/1/2018) atau Kamis dini hari WIB, di Stadion Bet365.
(Baca Juga: Resmi Gabung Manchester City, Aymeric Laporte Bisa Jadi Pembunuh Karier Pemain Ini)
Artinya, Deulofeu bakal langsung menjalani laga debut hanya satu hari setelah dirinya resmi bergabung.
Hal ini secara tidak langsung diakui oleh asisten pelatih Javi Garcia, Zigor Aranalde, kepada awak media.
"Dia tidak memiliki kesempatan bermain di Barcelona dan Watford adalah klub yang hebat untuk maju," ucap Aranalde seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.
(Baca Juga: Rindu Itu Berat, Biarkan Gennaro Gattuso Menjawab)
"Kami sudah mengetahui kualitas yang dimilikinya dan ia adalah pemain hebat dari Barcelona dan anggota timnas Spanyol. Saya yakin dia akan sangat membantu kami untuk mencapai tujuan," tutur wakil klub.
Liga Inggris bukan hal baru bagi Deulofeu. Sebelumnya, ia pernah membela Everton pada sepanjang 2013-2014 sebagai pinjaman sebelum dibeli pada 2015-2016 hingga Barcelona membelinya kembali pada awal 2017-2018.