Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beredar Video Arsene Wenger Konfirmasi Transfer Aubameyang, Akankah Arsenal Meresmikannya Hari Ini?

By Bagas Reza Murti - Rabu, 31 Januari 2018 | 14:55 WIB
Striker Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang, tiba di bandara di Dortmund, Jerman, pada 5 Desember 2017. (BERND THISSEN/AFP)

Beredar sebuah video pelatih Arsenal, Arsene Wenger telah mengkonfirmasi Pierre-Emerick Aubameyang telah resmi menjadi pemain Arsenal.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, penyerang asal Gabon tersebut telah ada di komplek latihan Arsenal pada Selasa (30/1/2018) untuk membicarakan masalah gaji dan menyelesaikan proses transfer.

Transfer Aubameyang dikabarkan berada di angka 60 juta pounds dan akan menerima gaji sebesar 180.000 pounds per pekan.

Belum ada pernyataan resmi dari Arsenal mengenai Aubameyang.

Namun pernyataan Wenger berikut ini kemungkinan telah membocorkan proses transfer Aubameyang telah selesai.

Sebuah video beredar di media sosial twitter saat Wenger diwawancarai dan ditanya soal Aubameyang oleh seorang jurnalis.

(Baca juga: Alasan Mengharukan di Balik Daniel Sturridge yang Tolak Newcastle demi West Brom)

Video tersebut disinyalir diambil pasca kekelahan Arsenal 1-3 dari Swansea City pada Selasa (30/1/2018) atau Rabu dini hari WIB.

"Pierre-Emerick Aubameyang telah menjadi pemain Arsenal, anda pastinya senang proses transfer telah selesai?," tanya seorang jurnalis.

Wenger menjawab," Ya, itu berita baik. Kami butuh pemain yang memberi kami kekuatan di lini serang."

"Saat ini, kami tak punya cukup lini serang dan saya yakin dia akan memberi kami hal tersebut."

"Ia punya tantangan besar di depan. Ia ingin melakukan yang terbaik di Premier League. Ini adalah berita baik untuk kami," tambahnya.

Berikut videonya.

Jika hal ini benar terjadi, maka kemungkinan Aubameyang akan diresmikan pada hari ini, mengingat tanggal 31 Januari 2018 adalah tenggat waktu terakhir dalam bursa transfer musim dingin.

Pierre-Emerick Aubameyang dikabarkan akan mengenakan nomor punggung 14 warisan legenda Arsenal, Thierry Henry.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P